Sabtu, 18 Januari 2025

Ancelotti Tepis Isu Pertengkaran Bellingham dan Vinicius Junior

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Ilustrasi - Vinicius Junior dan Jude Bellingham berbincang selama pertandingan LaLiga antara Real Madrid dengan Villarreal di Estadio Santiago Bernabeu pada 5 Oktober 2024. Foto: Getty Images

Carlo Ancelotti nakhoda Real Madrid membantah adanya pertengkaran antara Jude Bellingham dan Vinicius Junior setelah terlihat cekcok soal umpan dalam laga melawan Celta Vigo di Stadion Balaidos, Minggu (20/10/2024).

“Setelah pertandingan, saya melihat mereka berbicara dan tertawa. Saya tidak melihat ada masalah di antara mereka,” ungkap Ancelotti dalam laman resmi klub.

Dilansir dari Antara, Real Madrid meraih kemenangan 2-1 berkat gol dari Kylian Mbappe dan Vinicius, sementara Celta Vigo hanya mampu membalas melalui Williot Swedberg.

Ancelotti mengingatkan timnya untuk lebih waspada dalam bertahan, terutama saat menghadapi serangan balik lawan.

“Kami mendapatkan tiga poin penting berkat umpan fantastis dari Modric. Dia selalu berkontribusi dan membantu tim,” tambahnya.

Di laga ini, Ancelotti juga menempatkan Bellingham di posisi sayap kanan untuk pertama kalinya, dan ia sangat terkesan dengan performa gelandang timnas Inggris tersebut. “Saya sangat menyukai penampilan Bellingham hari ini,” ujarnya.

Dengan tambahan tiga poin, El Real kini menempati peringkat kedua klasemen dengan 24 poin, tertinggal dari Barcelona yang berada di puncak dengan poin yang sama, tetapi unggul selisih gol. (ant/saf/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs