Minggu, 19 Januari 2025

Yohanes Kandaimu Out, Lima Pemain Resmi Tinggalkan Persebaya

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Yohanes Kandaimu saat kali pertama mengikuti sesi latihan bersama Persebaya Surabaya pada 11 Mei 2023. Foto: Persebaya

Persebaya Surabaya resmi berpisah dengan Yohanes Kandaimu. Perpisahan dengan bek tengah itu dikabarkan lewat laman resmi klub, Sabtu (4/11/2023).

“Kebersamaan Persebaya dengan Yohanes Kandaimu harus berakhir di tengah musim,” tulis akun instagram Persebaya.

Selama berseragam Persebaya di putaran pertama Liga 1 musim 2023/2024, Yohanes Kandaimu tercatat enam kali main di lapangan.

Persebaya menyampaikan rasa terima kasih kepada pemain yang telah berkontribusi menjadi benteng pertahanan Persebaya di paruh musim ini.

“Terima kasih Kaka Anis dan sukses selalu. Salam Satu Nyali, Wani,” tulisnya.

Yohanes Kandaimu menjadi pemain kelima yang berpisah dan resmi diumumkan Persebaya. Sebelumnya, tim asal Kota Pahlawan itu meminjamkan Denny Agus ke Deltras Sidoarjo.

Ferdinan Sinaga juga dipinjamkan ke Persiraja Banda Aceh dan Risky Dwiyan dipinjamkan ke Persiba Balikpapan. Persebaya juga melepas Alwi Slamat ke Malut United.(ris/saf/rid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs