Jumat, 22 November 2024

Tujuh Pemain Jatim Bela Indonesia di AVC Women’s Challenge Cup 2023

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Tim nasional bola voli putri saat tiba di Indonesia usai berlaga di SEA Games 2023. Foto: PP PBVSI

Tujuh atlet Jawa Timur (Jatim) terpilih untuk memperkuat tim nasional bola voli putri Indonesia di ajang AVC Women’s Challenge Cup 2023. Kejuaraan ini akan berlangsung di GOR Tri Dharma di Gresik pada 18-25 Juni 2023.

Secara keseluruhan, terdapat 16 nama yang dipanggil untuk membela tim Merah Putih. Sebagian besar merupakan pemain yang membela Indonesia di SEA Games 2023 di Kamboja.

“Ada 11 pemain andalan Indonesia di SEA Games 2023 yang akan membela Indonesia di AVC Challenge,” kata Loudry Maspaitella Wakil Kabid Binpres PP PBVSI dalam keterangan resminya, Rabu (31/5/2023).

Jatim dan Jawa Barat (Jabar) menjadi penyumbang terbanyak. Masing-masing tujuh nama. Ketujuh pemain asal Jatim itu adalah Megawati Hangestri, Hany Budiarti, Arneta Putri Amelian, Mediol Stiovanny Yoku, Yulis Indahyani, Dhea Cahya Pitaloka, dan Ajeng Viona Adelea.

Mereka bergabung dengan tujuh pemain dari Jabar. Mulai dari Aulia Suci Nurfadila, Wilda Siti Nurfadhila, Tisya Amalia Putri, Yolla Yuliana, Myrasuci Indriani, Ratri Wulandari, dan Agustin Wulandari.

Selain itu, ada dua atlet DKI Jakarta yang turut serta membela tim Merah Putih. Keduanya adalah Dita Azizah dan Nandita Ayu Salsabila. Tim ini akan dilatih oleh M. Alim Suseno. Menurut Loudry, para pemain akan menjalani pemusatan latihan di Gresik mulai 2 Juni.

Sementara itu, AVC Women’s Challenge Cup 2023 akan diikuti 12 tim. Mereka terbagi dalam 4 pool. Peserta turnamen ini adalah tim yang tidak berlaga di Volleyball Nations League (VNL).

Juara dari AVC Challenge Cup akan tampil di FIVB Challenger Cup 2023 yang digelar Juli. FIVB Challenger Cup merupakan kompetisi bola voli menuju VNL. Pemenang FIVB Challenger Cup akan berlaga di VNL tahun depan. (saf/ipg)

Pembagian Grup AVC Women’s Challenge Cup 2023:

Pool A
Indonesia
Makau
Filipina

Pool B
Hong Kong
Taiwan
Iran

Pool C
India
Australia
Kazakhstan

Pool D
Uzbekistan
Mongolia
Vietnam

Berita Terkait

Emas dari Tim Voli Putra Indonesia


Surabaya
Jumat, 22 November 2024
33o
Kurs