Jelang menghadapi Barito Putera pada Kamis (9/3/2023), di laga lanjutan Liga 1 putaran kedua musim 2022/2023, kekuatan lini depan Persebaya Surabaya bertambah.
Pasalnya, Supriadi pemain Persebaya telah pulih dari cedera dan mulai mengikuti latihan bersama tim di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik.
Aji Santoso pelatih Persebaya menyambut baik pulihnya gelandang kelahiran 2002 yang pernah membela Timnas Indonesia U-16 tersebut.
“Supriadi tadi sudah lumayan bagus, dia sudah pulih. Meskipun belum 100 persen karena dia tidak bergabung latihan bersama tim beberapa hari sebelumnya,” ucapnya pada Senin (6/3/2023) sore.
Aji menambahkan, pemain asal Rungkut tersebut juga berpotensi untuk diboyong dalam menatap lawatan laga tandang di Banjarmasin, Kalimantan.
“Namun untuk kesempatan bermain 45 menit pertama maupun kedua saya kira dia sudah oke,” ujar mantan pelatih Persela Lamongan tersebut.
Ia menyebut, dengan pulihnya Supriadi, sektor lini depan Persebaya yang diisi Sho Yamamoto dan Paulo Victor akan semakin bagus. Meskipun, Supriadi belum mencatatkan gol, namun kata dia, kontribusinya berpengaruh di sisi sayap kanan.
Penampilan terakhirnya, Supriadi berhasil mengirim umpan kunci kepada Ze Valente, yang akhirnya diteruskan ke Sho dan menjadi gol ketika lawan PSS Sleman, bulan Februari lalu yang lalu. Dan itu merupakan pertandingan terakhir Persebaya meraih tiga poin.
Dengan kondisi saat ini, Aji Santoso optimistis bisa menampilkan skuad terbaik dan membawa poin penuh dari kendang Barito Putera.
“Kita lihat dua pertandingan terakhir, kita tidak tampil dengan kekuatan penuh. Kehadiran Sho dan Victor bicara banyak, mereka bermain bagus. Kita mendominasi permainan, mudah-mudahan besok 100 persen pemain lengkap,” ucapnya.
Sebagai diketahui, skuad Persebaya saat ini berada di posisi kedelapan klasemen sementara dengan mengoleksi sebanyak 38 poin dari total 25 pertandingan yang dilakoni.
Sedangkan calon lawannya, Barito Putera saat ini berada di posisi ke-17 klasemen sementara dengan raihan total 25 poin dari sebanyak 27 pertandingan yang dijalani.(ris/abd/iss)