Minggu, 19 Januari 2025

Sambut Baik Bonek ke Tangerang, Aji Santoso Beri Pesan Jaga Perdamaian

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Aji Santoso pelatih Persebaya saat memimpin jalannya latihan. Foto: Persebaya

Bonek akan hadir secara langsung mendukung Persebaya dalam laga tandang melawan Persita Tangerang di Indomilk Arena Stadium, yang akan digelar pada Rabu (18/1/2023).

Dalam laga yang akan dimulai pada 15.00 WIB itu, Bonek mendapat jatah sebanyak 1.500 lembar tiket dan akan menempati area tribun sektor timur.

Menanggapi hal itu, Aji Santoso Pelatih Persebaya menyambut baik dukungan Bonek yang melakukan away.

“Saya senang kalau Bonek hadir,” ucap Aji saat berada di Tanggerang dalam Pre Match Press Conference pada Selasa (17/1/2023).

Dalam kesempatan itu, ia juga memberi pesan pada suporter Persebaya sebagai tamu untuk tetap menjalin perdamaian untuk menjaga keamanan.

“Untuk menjaga satu atmosfer yang kondusif, jangan sampai pengalaman buruk yang sudah pernah kita lalui, jangan sampai terulang,” ucap pelatih berlisensi AFC Pro itu.

Selain itu, Aji juga mengimbau pada kedua kubu suporter baik dari Persebaya maupun Persita untuk saling mendukung dengan cara yang baik.

“Saya berpesan tapi tidak hanya pada Bonek saja, baik suporter Persebaya yang dateng besok ataupun suporter Persita Tangerang akan indah kalau memang suporter saling memberi dukungan dan dukungan yang positif,” ungkapnya.

Aji yakin, dalam pertandingan nanti sore akan berlangsung menarik dan kondusif, karena pendukung Persebaya juga memiliki hubungan yang baik dengan Persita.

“Silahkan mendukung hanya 90 menit dan saya ingin keduanya mendukung dengan fair dan suportif,” pungkasnya.(ris/iss/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs