Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berjanji akan menyiapkan tempat untuk gelaran Pemusatan Latihan Cabang (Puslatcab) masing-masing cabang olahraga (cabor) mulai 2024 mendatang.
Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya menyebut, langkah itu sebagai komitmen pemkot mendukung prestasi para atlet.
“Karena saya yakin Kota Surabaya akan terus menjadi yang terbaik untuk para atlet. Maka dari itu, saya meminta kepada Kepala Disbudporapar untuk menyiapkan pusat cabor apapun itu untuk setiap tempat latihannya harus ada,” kata Eri usai menyerahkan bonus atlet SEA Games 2023 di Balai Kota Surabaya, Sabtu (10/6/2023).
Venue latihan tiap cabor itu akan dimanfaatkan ketika Puslatcab digelar. Sementara belum ada, maka akan memakai tempat-tempat dengan biaya Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Surabaya.
“Sehingga di Surabaya ketika ada Puslatcab tidak bingung dan itu sudah disipakan mulai 2024,” jelasnya.
Eri memastikan rencana itu terwujud demi mendukung prestasi para atlet di Surabaya. Apalagi Surabaya selalu menjadi juara umum dalam tujuh edisi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov).
“Kami akan bergerak bersama KONI. Saya yakin Surabaya akan mengembalikan kota olahraga dan atlet-atletnya yang luar biasa dengan Puslatcab yang kia lakukan dari semua cabor,” tandas Eri. (lta/saf/iss)