Jumat, 22 November 2024

Kecewa Tak Kunjung Menang, Suporter Persebaya Kembali Desak Yahya Out!

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Yahya Alkatiri manajer Persebaya saat menemui massa aksi Bonek yang menyampaikan aspirasi di Stadion GBT Surabaya, Sabtu (9/12/2023). Foto: Risky suarasurabaya.net

Suporter Persebaya kembali menggaungkan yel-yel Yahya Out! setelah Persebaya lagi-lagi gagal meraih kemenangan di pertandingan pekan ke-22 berhadapan dengan Persija Jakarta, di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada Sabtu (9/12/2023).

Ubros salah satu perwakilan suporter seusai pertandingan mengingatkan, target poin skuad Green Force di hadapan Yahya Alkatiri manajer Persebaya.

“Kami berhadapan lagi di sini, kemarin kami ketemu di Sutos. Sesuai janji di poin kedua, jadi ini menyampaikan aspirasi, di poin nomor dua, maksimal kita sembilan poin, minimal tujuh, tapi kita mendapatkan dua poin,” ucapnya saat berorasi.

Ubros salah satu perwakilan Bonek yang menyampaikan aspirasi seusai Persebaya melawan Persija di Stadion GBT Surabaya, Sabtu (9/12/2023). Foto: Risky suarasurabaya.net

Ia mengatakan, jika manajemen berbicara soal bisnis, maka uang suporter untuk beli tiket juga merupakan bisnis yang melibatkan pendukung.

Setiap pertandingan, kata dia, suporter memberikan dukungan untuk Persebaya dan membeli tiket serta hadir secara langsung di Stadion. Tetapi, hasil pertandingan yang diberikan, tim tak kunjung meraih kemenangan.

“Apa yang kita berikan untuk Persebaya itu rasa capek kita bekerja dari uang gaji kita. Jadi maaf, Jika Anda sudah tidak bisa bawa Persebaya jadi lebih baik, hari ini silahkan Anda out,” ujarnya.

“Jangan seperti ini terus. Sebagian teman-teman sudah mengadakan aksi boikot, tapi sampai kapan tidak ada progresnya. Poin-poin di Sutos juga tidak ada yang terealisasi,” imbuhnya.

Sementara itu, Yahya Alkatiri Manajer Persebaya menanggapi kekecewaan Bonek tersebut. Singkat kata, ia mengatakan bahwa pihaknya akan tetap patuh terhadap pimpinan.

“Teman-teman di sini, saya tetap akan patuh pada pimpinan saya. Kami akan evaluasi. Yang jelas, saya serahkan semua ke manajemen. Itu saja,” pungkasnya. (ris/bil/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
29o
Kurs