Minggu, 19 Januari 2025

Gelar Sabuk Emas Pangdam V/Brawijaya untuk Membayar Kerinduan terhadap Olahraga Tinju

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Oky Akbar De Lahoya lawan (Santana BC Malang) dan Paskalis R.P Nehe (Alap-Alap TJ BC Cilacap) selepas melakukan sesi timbang badan pada Senin (16/10/2023) siang. Foto: Istimewa

Penggemar olahraga tinju wajib merapat ke GOR Hayam Wuruk, Kodam V/Brawijaya, Surabaya pada Selasa (17/10/2023) malam. Sebab Asosiasi Petinju Indonesia (API) Jawa Timur (Jatim) menggelar kejuaraan tinju bertajuk “Sabuk Emas Pangdam V/Brawijaya”.

Billy Handiwiyanto Ketua Pelaksana Sabuk Emas Pangdam V/Brawijaya menjelaskan, kejuaraan ini adalah salah satu garap untuk mengangkat kembali gairah terhadap olahraga tinju. Khususnya di Surabaya.

“Tinju di Indonesia ini punya potensi yang bagus. Hanya saja belakangan ini kurang bergairah. Jadi harapan kami dengan acara seperti Sabuk Emas Pangdam V/Brawijaya, banyak promotor lain yang ikut menggelar kejuaraan tinju,” ujar Billy pada Senin (16/10/2023) siang.

Mayjen TNI Farid Makruf Pangdam V/Brawijaya bersama Billy Handiwiyanto Ketua Pelaksana Sabuk Emas Piala Pangdam V/Brawijaya. Foto: Istimewa

Kejuaraan tinju Sabuk Emas Pangdam V/Brawijaya akan menghadirkan pertandingan-pertandingan seru. Dimulai dari duel Oky Akbar De Lahoya lawan (Santana BC Malang) lawan Paskalis R.P Nehe (Alap-Alap TJ BC Cilacap) di kelas bulu junior 55,3 Kilogram (Kg).

Kemudian Abdul Rohman (Jimb Fighter Kediri) melawan Febri Destroyer (Sukowati BC Sragen) di kelas bantam junior 52,2 Kg. Lalu Abdul Rochim (Jimb Fighter Kediri) lawan SF Gianto (Alap-Alap TJ BC Cilacap) di kelas bantam junior 52,2 Kg.

Dilanjutkan dengan Muhammad Ali (Jimb Fighter Kediri) lawan Budiman (Alap-Alap TJ BC Cilacap) di kelas bulu junior 55,3 Kg. Selanjutnya, Setiyo Tiomar (RBC Sukoharjo) lawan Eko Aryo Adi (Jimb Fighter Kediri) di kelas welter junior 63,5 Kg.

Kemudian Abdul Malik (Jimb Fighter Kediri) akan melawan Eky Aeif Saputra Garuda BC Jember) di kelas bantam junior 52,2 Kg. “Persiapan kegiatan ini sudah dilakukan selama tiga bulan. Saya rasa seluruh petinju sudah siap menampilkan yang terbaik,” kata Nouke Norimarna promotor. (saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs