Kamis, 26 Desember 2024

Erick Thohir: Indonesia Harus Tunduk pada Keputusan FIFA soal Pencabutan Host Piala Dunia

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Erick Thohir Ketua Umum PSSI didampingi Zainuddin Amali dan Ratu Tisha Wakil Ketua Umum PSSI. Foto: PSSI

Erick Thohir Ketua Umum PSSI mengaku telah berusaha maksimal agar status tuan rumah Piala Dunia U-20 di Indonesia tetap bertahan.

Namun dalam pertemuannya dengan Gianni Infantino Presiden FIFA di Doha, Qatar, Rabu (29/3/2023), Erick menyatakan bahwa Indonesia harus tunduk pada kewenangan dan keputusan FIFA yang membatalkan perhelatan Piala Dunia U-20 di Indonesia.

“Saya sudah berjuang maksimal. Setelah menyampaikan surat dari Presiden Jokowi, dan berbicara panjang dengan Gianni Infantino Presiden FIFA, kita harus menerima keputusan FIFA yang membatalkan penyelenggaraan event yang kita sama-sama nantikan itu,” ujar Erick.

Dalam keterangannya yang diterima suarasurabaya.net, Erick menyebut keputusan Federasi Sepak Bola Dunia yang beranggotakan 211 negara itu sudah tidak bisa diganggu gugat lagi.

“Indonesia adalah salah satu anggota FIFA, sehingga untuk urusan sepakbola internasional, kita harus mengikuti aturan yang sudah ditetapkan. Meskipun saya tadi sudah menyampaikan segala hal kepada Gianni, apa yang dititipkan Presiden, pecinta sepakbola, anak-anak timnas U-20, dan juga suporter setia sepakbola, tapi karena kita anggotanya dan FIFA menilai situasi saat ini tidak bisa dilanjutkan penyelenggaraannya, maka kita harus tunduk,” lanjut Erick.

Sebelumnya, FIFA melalui keterangan resminya, Rabu (29/3/2023) malam WIB, telah mengumumkan membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2023. Keputusan itu diambil setelah rapat antara Gianni Infantino Presiden FIFA dan Erick Thohir Ketua Umum PSSI di Doha, Qatar.

Sementara itu, terkait tuan rumah pengganti, FIFA belum menentukan dan akan diumumkan sesegera mungkin. Sedangkan, tanggal turnamen akan tetap berlangsung pada 20 Mei-11 April 2023. (ihz/bil)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Truk Tabrak Rumah di Palemwatu Menganti Gresik

Surabaya
Kamis, 26 Desember 2024
33o
Kurs