Jumat, 22 November 2024

Diobok-obok Persik 4-0, Persebaya Tutup Putaran Pertama dengan Catatan Negatif

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Pertandingan terakhir putaran pertama yang mempertemukan antara Persebaya melawan Persik di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat (27/10/2023). Foto: Persebaya

Persebaya gagal meraih kemenangan dalam pertandingan terakhir putaran pertama kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 saat melawan Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, pada Jumat (27/10/2023).

Dalam laga tandang itu, Persebaya harus menerima hasil pahit dengan empat gol tanpa balas.

Hasil itu, sekaligus memperpanjang catatan negatif Persebaya yang gagal menang selama empat kali berturut-turut, yakni tiga kali kalah dan sekali imbang.

Di awal laga, permainan kedua kubu cenderung imbang. Persebaya dan Persik sama-sama menggencarkan serangan ke barisan pertahanan lawan.

Tetapi, jual beli serangan itu, belum membuahkan gol hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan babak pertama.

Memasuki babak kedua, Persik tampil lebih beringas. Tercatat, pada menit ke-47 tim besutan Marcelo Rospide itu mampu membuka keunggulan melalui Adi Eko Jayanto setelah berhasil melepastan tendangan terukur ke sudut kanan gawang Persebaya yang dijaga oleh Ernando Ari Sutaryadi.

Tertinggal satu gol, Persebaya berusaha keluar dari tekanan. Berulang kali berupaya menerobos jantung pertahanan Persik, tetapi penyelesaiannya belum membuahkan gol.

Berada di menit ke-54 Persebaya justru mendapat kerugian, yakni Reva Adi Utama bek kiri mendapatkan kartu merah setelah menjatuhkan salah satu pemain Persik yang hendak melakukan serangan balik cepat.

Hanya berselang satu menit, Persik kembali menambah pundi-pundi golnya. Kali ini melalui Flavio Silva pada menit ke-55 setelah berhasil menyambut umpan corssing dengan sundulan yang gagal diantisipasi oleh Ernando.

Upaya Persebaya semakin berat untuk mengungguli Persik, atau sekedar menyamakan kedudukan. Serangan yang dibangun oleh anak asuh Josep Gomau itu juga tak kunjung membuahkan gol.

Justru berada di menit ke-61 Persik kembali memperlebar kedudukan. Flavio Silva mencatatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya melalui sundulan. Skor 3-0 untuk Persik.

Unggul tiga gol, Persik semakin di atas awan, serangan demi serangan semakin membayakan. Dan itu terbukti ketika berada di menit ke-65, Flavio Silva membulatkan koleksi golnya menjadi tiga gol atau hattrick. Kali ini ia mencelposkan bola ke gawang Persebaya dengan tendangan kerasnya, yang hanya berelang empat menit dari gol sebelumnya. Skor menjadi 4-0.

Usaha Persebaya untuk memperkecil kedudukan hingga memasuki menit akhir berhasil dimentahkan oleh benteng pertahanan Persik.

Tidak ada gol  lagi tercipta di sisa menit pertandingan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan babak kedua.

Hasil tersebut, sekaligus memperpanjang catatan negatif Persebaya. Saat ini, tim asal Kota Pahlawan itu turun satu nomor menjadi peringkat 10, dengan raihan total 22 poin hasil dari enam kali menang, empat kali imbang dan tujuh kali kalah.

Sedangkan Persik, menyalip Persebaya satu strip, yakni berada di posisi kesembilan dengan raihan total 23 poin hasil dari enam kali menang, lima kali imbang dan enam kali menelan kekalahan.(ris/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs