Minggu, 19 Januari 2025

Bima Sakti Minta Maaf Usai Timnas U-17 Gagal ke 16 Besar Piala Dunia

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Bima Sakti pelatih Timnas U-17 selepas pertandingan melawan Maroko di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Kamis (16/11/2023). Foto: LOC WCU17/NFL

Bima Sakti pelatih tim nasional (Timnas) U-17 meminta maaf usai timnya gagal lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

“Kami minta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia karena tidak lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023,” kata Bima Sakti, Minggu (19/11/2023).

“Terima kasih atas semua doa dan dukungan yang diberikan kepada kami. Seluruh pemain sudah berjuang keras dan bermain maksimal. Bermain di ajang ini sungguh pengalaman luar biasa bagi kami,” imbuh Bima Sakti.

Timnas U-17 gagal lolos usai finis ketiga di Grup A Piala Dunia U-17 2023. Sempat ada harapan melalui jalur peringkat tiga terbaik.

Namun harapan itu pupus seketika menyusul kemenangan Meksiko atas Selandia Baru pada Sabtu (18/11/2023) kemarin. Venezuela akhirnya menjadi tim terakhir yang lolos melalui jalur peringkat tiga terbaik.

“Anak-anak Timnas U-17 memiliki masa depan yang cerah dan potensi mereka luar biasa. Insya Allah pemain-pemain ini akan disiapkan untuk ke tim U-20 tahun depan bersama coach Indra Sjafri,” ujar Bima Sakti. (saf/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs