Minggu, 19 Januari 2025

987 Atlet Selam Tampil di Kejurnas Piala Gubernur Jatim 2023

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Mirza Muttaqien Ketua Pengprov POSSI Jatim. Foto: Humas POSSI Jatim

Sebanyak 987 atlet selam dari seluruh Indonesia akan mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Finswimming Piala Gubernur Jatim 2023. Agenda ini akan dilaksanakan 3-5 November nanti di Surabaya.

Mirza Muttaqien Ketua Pengprov Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Jatim dalam keterangan resminya, Selasa (31/10/2023) mengatakan, para peserta akan datang dari 66 kota dan 16 provinsi di Indonesia.

Aceh, Bali, Banten, Yogyakarta, DKI Jakarta, Jawa Barat (Jabar), Jawa Tengah (Jateng), Kalimantan Timur (Kaltim), Bangka Belitung, Kepulauan Riau, Papua, Papua Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sulawesi Utara (Sulut), dan Sulawesi Selatan (Sulsel).

“Selain menjadi agenda tahunan, kejuaraan tahun ini juga dalam rangka merayakan HUT ke-76 Provinsi Jawa Timur,” terang Mirza.

Kejurnas Piala Gubernur Jatim 2023 sekaligus menjadi ajang pemanasan sebelum Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024.

Bagi Jatim sebagai tuan rumah, event ini juga mengevaluasi hasil pembinaan yang telah dilakukan selama setahun terakhir. (saf/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs