Sabtu, 23 November 2024

Pengamat: Indonesia Perlu Tingkatkan Publisitas Piala Dunia U-20 2023

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, venue Piala Dunia U-20 tahun 2023. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Indonesia perlu meningkatkan publisitas internasional terkait gelaran Piala Dunia U-20 pada 20 Mei – 11 Juni 2023 mendatang. Hal ini disampaikan Amal Ganesha Direktur Ganesport Institute dalam program Wawasan di Suara Surabaya pada Senin (19/12/2022).

“Event olahraga internasional itu, kan, untuk image internasional. Indonesia harus mengejar sorotan publisitas untuk image internasional, seperti yang dilakukan Qatar. Piala dunia junior waktunya singkat dan relatif hanya satu tahun,” ujarnya.

Berkaitan dengan persiapan sebagai tuan rumah, menurut Amal, Indonesia tidak perlu menganggarkan khusus untuk membangun fasilitas khusus. Fokus pada penyelenggaraan saja karena jumlah penonton junior tidak sebanyak piala dunia senior. Cukup persiapan fisik sesuai standar FIFA.

“Infrastruktur perlu diperhatikan, tapi tidak perlu di-upgrade terlalu mewah. Tak seperti Qatar, Indonesia negara demokratis, ada APBN. Mengeluarkan budget harus sepersetujuan DPR. Media dan masyarakat bisa teriak-teriak kalau terlalu mewah,” kata dia.

Pada Oktober 2022, Zainudin Amali Menteri Pemuda dan Olahraga memastikan supervisi FIFA tentang kesiapan venue-venue sudah dilakukan dan semua secara umum sudah siap.

Gianni Infantino Presiden FIFA mengatakan, sesudah Piala Dunia senior di Qatar, Piala Dunia U-20 merupakan kompetisi sepak bola putra paling bergengsi berikutnya. Pemain-pemain terbaik dari seluruh dunia akan datang ke Indonesia dan menunjukkan bakat mereka ke seluruh dunia.

Karena itu, kata Infantino, ada beberapa hal yang harus bisa dipastikan, seperti kemutakhiran stadion-stadion lokasi Piala Dunia U-20 2023, maupun kelancaran penyelenggaraan. Indonesia bisa menyampaikan citra sebagai negara dengan visi di mana generasi mudanya mencintai sepak bola serta ingin membawa olahraga ini di pentas dunia.(iss)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs