Persebaya Surabaya akan menghadapi Dewa United dalam laga terakhir putaran pertama Liga 1 musim 2022/2023 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (24/12/2022) sore.
Aji Santoso pelatih Persebaya menyatakan bahwa skuad yang berjuluk ‘Bajul Ijo’ sudah menyiapkan strategi untuk pertandingan nanti sore, salah satunya dengan rotasi pemain.
“Ini pertandingan keenam di Yogyakarta, atau ke-17 terakhir, kemungkinan besar kami akan atur rotasi,” ucapnya pada Jumat (23/12/2022).
Aji mengatakan, rotasi pemain itu akan dilakukan mengingat dalam pertandingan sebelumnya para pemain Persebaya belum tampil secara maksimal karena kondisi yang kurang bagus.
Selain itu, rotasi tersebut juga untuk mengatasi padatnya jadwal pertandingan selama bermain dengan sistem bubble di Yogyakarta.
Saat disinggung soal Dewa United lawannya nanti, kata dia, sejauh ini masih mencatatkan tiga kemenangan dalam Liga 1 putaran pertama. Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak memandang lawan dari sisi itu.
“Yang terpenting bagaimana dalam pertandingan, kami bisa meraih poin penuh karena sudah empat pertandingan kami tidak memenangkan pertandingan,” ujarnya.
Aji mengatakan, pihaknya juga akan mewaspadai para pemain dari tim berjuluk Tangsel Warriors itu.
“Dewa memiliki pemain kombinasi, pemain senior dengan pemain muda, ada beberapa pemain yang kualitasnya cukup bagus, seperti Leo pemain gelandang itu, terus ada juga beberapa pemain lain,” ucapnya.
Meskipun begitu, ia menegaskan bahwa Persebaya akan tampil maksimal karena sudah melakukan evaluasi terkait laga sebelumnya.
“Saya berharap, seluruh pemain bekerja keras untuk bisa menutup putaran pertama ini dengan tiga poin,” pungkasnya.(ris/ipg)