Zinedine Zidane telah membuat keputusan untuk meninggalkan Real Madrid dalam waktu dekat. Pelatih asal Prancis itu mengakhiri periode keduanya sebagai pelatih Los Blancos, yang telah mempersembahkan gelar La Liga dan Supercopa de Espana.
Dilansir dari Antara, Kamis (27/5/2021), Zidane telah memutuskan untuk meninggalkan klub setelah Madrid yang mengakhiri musim ini tanpa gelar.
Sebenarnya, Zidane telah mengisyaratkan pengunduran dirinya saat berkata ‘ingin memberikan kemudahan bagi klub’.
Setelah Madrid kalah dari Alcoyano di Copa del Rey pada Januari, masa depan Zidane telah menjadi subjek spekulasi selama musim lalu.
Namun, Real Madrid bangkit kembali dan mampu menjadi penantang gelar di La Liga. Mereka terus bertarung hingga pertandingan terakhir musim ini dan finish menjadi empat besar Liga Champions.
Seusai peninggalan Zidane, mantan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri dan Raul Gonzales legenda Real Madrid digadang-gadang menjadi dua kandidat terkuat menggantikan posisinya. Antonio Conte juga menjadi opsi bagi Madrid setelah pelatih asal Italia itu meninggalkan Inter Milan.(ant/tin/ipg)