Sabtu, 18 Januari 2025

Jatim akan Gelar Pekan Paralimpik Provinsi Perdana Tahun Ini

Laporan oleh Keumala Fauzan Andini
Bagikan
Roy Soselisa Wakil Ketua National Paralympic Committee Indonesia Jawa Timur. Foto: Istimewa

National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Jawa Timur menjadwalkan Pekan Paralimpik Provinsi (Peparprov) untuk pertama kalinya. Pada Suara Surabaya, Roy Soselisa Wakil Ketua NPCI Jatim menjelaskan Peparprov perdana akan digelar tahun ini.

Pembahasan persiapan pelaksanaan Peparprov Jatim ke-1 sudah dilakukan 4 April 2021 di Mojokerto. Pertemuan juga membahas pemusatan latihan daerah (Puslatda) untuk atlet penyandang disabilitas. Mereka mempersiapkan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) Papua XVI yang rencana digelar Agustus 2021.

 

Semua NPC di 30 Kabupaten/Kota Jatim diundang berkompetisi di Peparprov. NPCI Jatim menyediakan biaya akomodasi dan konsumsi untuk kuota 300 peserta. Selain yang ditanggung, biaya dikembalikan ke masing-masing daerah. Peparprov sekaligus ajang promosi dan degradasi atlet disabilitas yang sudah masuk Puslatda sebelum pandemi Covid-19. Mereka yang berprestasi akan lanjut berlatih di Puslatda untuk Peparnas Papua.

Pelaksanaan Peparprov Jatim I pada Mei 2021 akan menerapkan protokol kesehatan ketat. Mobilitas atlet sangat dijaga dan dibatasi, baik selama di hotel tempat menginap, tempat latihan maupun tempat pertandingan. Semua peserta harus mendapat hasil negatif Covid-19 sebelum masuk ke area asrama dan kompetisi. (din/tin)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs