Minggu, 19 Januari 2025

Indonesia Akhiri Olimpiade Tokyo di Peringkat ke-55

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Pebulu tangkis ganda Putri Indonesia Greysia Polii (kiri) dan Apriyani Rahayu mencium medali emas yang mereka raih untuk nomor bulu tangkis ganda putri Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Senin (2/8/2021). Foto: Antara

Indonesia finis di peringkat ke-55 dengan perolehan lima medali, terdiri atas satu emas, satu perak, dan tiga perunggu pada hari terakhir Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (8/8/2021).

Indonesia, yang sudah mengakhiri perjuangannya di Tokyo sejak 2 Agustus, berada di posisi kedua terbaik di antara negara-negara Asia Tenggara, di bawah Filipina di peringkat 50 dengan raihan satu emas, dua perak, dan satu perunggu.

Sebagaimana catatan resmi Olimpiade, di bawah Indonesia ada Thailand yang finis di urutan ke-59 dengan satu emas dan satu perunggu, disusul Malaysia di posisi 74 dengan satu perak dan satu perunggu.

Merah Putih sempat berada di posisi ke-35, peringkat tertingginya di Tokyo, pada 2 Agustus berkat raihan emas Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan satu perunggu dari Anthony Sinisuka Ginting di cabang bulu tangkis.

Namun posisi Indonesia merosot ke urutan 55 karena sudah tidak bisa menambah medali mengingat tidak ada lagi atlet Tanah Air yang berlaga di Tokyo sejak 2 Agustus lalu.

Sementara itu, negara-negara lain menambah pundi-pundi medalinya hingga hari terakhir Olimpiade.

Pada Olimpiade 2016 Rio, Indonesia mengirimkan 28 atlet yang bertanding pada tujuh cabang olahraga dan finis di peringkat ke-46 dengan raihan satu medali emas dari cabang bulu tangkis serta dua perak dari angkat besi.

Kontingen Merah Putih sebelumnya diberi target oleh pemerintah bisa mengalami peningkatan peringkat dari posisi ke-46 di Rio 2016 menjadi posisi ke-40 di Olimpiade 2020 Tokyo.(ant/iss/den)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs