Sabtu, 18 Januari 2025

Esport Series 2 Digelar Tetap Wajib Protokol Kesehatan

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Tetap patuh pada protokol kesehatan di gelaran Esport Series 2. Foto: Humas Unitomo

Di masa pandemi Covid-19 dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan, Putra Putri Kampus Universitas Dr. Soetomo (Putkam Unitomo) menggelar kompetisi olahraga elektronik atau Esport Series 2 untuk jenis game Mobile Legend, bagi pelajar SMA, dan SMK setingkat se Jawa Timur.

Digelar di pendopo Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Sabtu (27/2/2021) kegiatan diikuti sekitar 120 siswa yang terbagi dalam 24 tim siswa SMA, SMK dan MA sederajat negeri maupun swasta, kompetisi berlangsung seru.

Meithiana Indrasari pembina Putkam Unitomo menyampaikan bahwa kegiatan kali ini digelar sebagai wadah para milenial menyalurkan kegiatan positif di tengah situasi pandemi. Covid-19 yang entah kapan akan berakhir.

“Ini kedua kalinya kegiatan Esport yang digrandrungi milenial digelar. Mungkin banyak yang memandang negatif ketika anak bermain game, namun ketika sudah berkompetisi seperti ini, gamers memiliki sisi positif yakni tentang manajemen tim, fokus, dan mengatur strategi,” terang Meithiana yang juga menjabat Wakil Rektor IV Unitomo Surabaya ini.

Meithiana menambahkan, meski antusias dari peserta luar biasa, namun ia mengingatkan untuk tetap menjaga protokol kesehatan saat pertandingan berlangsung. “Kami salut dengan panitia yang tetap dengan menerapkan protokol secara disiplin untuk memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan,” tambah Meithiana.

Ditambahkan Ramliyanto Sekretaris Dinas Pendidikan Jawa Timur yang hadir dalam sesi online, bahwa pihaknya mendukung sepenuhnya kegiatan Esport yang digelar Putkam Unitomo Surabaya ini.

“Seperti yang dikatakan bu Warek, teman-teman kaum milenial ini membutuhkan wadah positif seperti ini untuk mengasah kemampuannya dalam dunia olahraga elektronik ini, apalagi ini kan sudah menjadi cabang olahraga prestasi resmi yang sudah dipertandingkan mulai dari PON, Sea Games, ASIAN Games, serta Olimpiade,” kata Ramliyanto.

Gideon Yudha Prawira ketua pelaksana kegiatan menjelaskan bahwa kompetisi Esport dilakukan setengah kompetisi untuk memerebutkan juara 1, 2, dan 3.

“Kompetisi ini sendiri berlangsung dengan menggunakan sistem gugur, mulai babak penyisihan hingga semifinal. Selanjutnya di semifinal hingga final menggunakan sistem bertemu,” pungkas Gideon Yudha Prawira.(tok/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
29o
Kurs