Sabtu, 23 November 2024

Aturan Lockdown Longgar, Warga Australia Mulai Padati Lapangan Tenis

Laporan oleh Restu Indah
Bagikan
Ilustrasi.

Secara umum, Australia dianggap berhasil menekan penyebaran virus corona, meskipun di salah satu wilayah padat penduduk di bagian selatan Victoria sempat terjadi kelonjakan hingga ribuan kasus baru COVID-19 selama 10 hari berturut-turut.

Antara melaporkan pelonggaran aturan lockdown di Australia sudah dimulai sejak awal Mei 2020 dan pemerintah pusat berencana mencabut sebagian besar dari aturan tersebut pada akhir Juli nanti. Meski demikian, pemerintah daerah tetap dapat menentukan langkahnya sendiri-sendiri.

Sementara itu, Tennis Australia mencatat ada sebanyak 32.234 reservasi lapangan tenis yang dilakukan warga secara daring atau online pada Mei 2020. Jumlah tersebut meningkat dua kali lipat dibandingkan jumlah reservasi yang dilakukan pada Mei 2019 lalu.

“Selama pandemi, kami melihat banyak orang yang merasakan manfaat secara sosial, mental dan fisik dari olahraga tenis, sekalipun dilakukan dengan protokol COVID-19, yakni dengan menjaga jarak aman dan lain-lain,” kata Craig Tiley Direktur Eksekutif Tennis Australia seperti dilansir Reuters. (ant/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
27o
Kurs