Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pasangan ganda putra andalan Indonesia, lolos ke putaran final turnamen bulu tangkis Malaysia Masters 2019 setelah menaklukkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong pasangan Malaysia dalam pertandingan semifinal yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (19/1/2019) waktu setempat.
Marcus/Kevin, seperti dikutip dari situs resmi Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), menang dalam dua gim langsung 21-18, 24-22 atas pasangan tuan rumah dengan catatan waktu 37 menit permainan turnamen tingkat Super 500 itu.
Pasangan atlet Merah-Putih yang akrab disapa Minions itu semakin mengokohkan dirinya dalam rangking dunia.
Selain itu, Greysia Polii/Apriani Rahayu pasangan ganda putri juga lolos ke putaran final terlebih dulu, setelah mengalahkan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi pasangan ganda putri Jepang.
Greys/Apri menang dengan rubber game 20-22, 21-13, 21-19 atas pasangan ganda putri unggulan keempat dalam turnamen tersebut, dengan catatan waktu selama satu jam 19 menit. Kemenangan ini menjadi kali pertama bagi Greys/Apri setelah gagal dalam delapan turnamen internasional sebelumnya selama 2018.
Putaran final akan digelar pada Minggu (20/1/2019) mulai pukul 11.00 WIB, di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Greysia Polii/Apriani Rahayu akan berhadapan dengan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota pasangan ganda putri Jepang pada partai pertama. Sedangkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, pasangan ganda putra dari Malaysia. (wil/iss)