Jumat, 22 November 2024

Gubernur Jatim Apresiasi Prestasi Atlet dan Seluruh Komponen yang Sukses di Asian Games

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Puncak acara Hari Olahraga Nasional (Haornas) di Komplek IKIP Adibuana Surabaya. Foto: Kominfo

Soekarwo Gubernur Jawa Timur memberi apresiasi pada seluruh komponen Olahraga Jawa Timur yang ikut mendukung kesuksesan Jatim terlibat di Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang.

Pernyataan Soekarwo ini disampaikan saat puncak acara Hari Olahraga Nasional (Haornas) di Komplek IKIP Adibuana Surabaya, Rabu (19/9/2018).

Menurut Soekarwo, apa yang sudah dilakukan seluruh komponen olahraga Jatim sudah sesuai harapan. Dukungan maksimal yang diberikan semua komponen dan stake holder Jatim mampu memberikan dampak positif untuk prestasi Olahraga Jatim di level Internasional.

Budi Leksono reporter Suara Surabaya melaporkan, Soekarwo membantah kalau sukses prestasi Olahraga Jatim di level nasional ataupun internasional karena hanya dukungan dari pemerintah Provisi Jatim saja.

Menurutnya, hasil yang diraih karena proses kolaborasi di semua komponen Olahraga di Jatim. Sehingga kerjasama yang solid mampu menghasilkan prestasi terbaik.

Apalagi Jatim selama ini sudah menerapkan program Ilmu Pengetahuan dan Tehnologi (Iptek). Jatim selalu mengikuti perkembangan olahraga yang terus meningkat di level Internasional termasuk program Sport Science.

Sementara terpisah Erlangga Satriagung Ketua Umum KONI Jawa Timur mengatakan, sukses olahraga di level nasional ataupun Internasional berkat dukungan maksimal Gubernur Jatim.

Tanpa adanya komitmen dari pemerintah provinsi Jatim, prestasi di Asian Games dipastikan tidak akan tercapai. Jatim tidak akan mampu memberikan kontrobusi maksimal untuk kontingen Indonesia.

Puncak hari Olahraga Nasional (Haornas) Jatim digelar di Surabaya, Rabu (19/9/2018). Haornas selain dihadiri Soekarwo Gubernur Jatim dan beberapa pejabat juga ratusan atlet, pelatih, wasit dan tokoh olahraga dari berbagai cabang.

Dalam kesempatan ini, Soekarwo juga sekaligus memberi penghargaan pada atlet Jatim yang sukses menyumbangkan medali di Asian Games 2018. Dimana Jatim total mampu memberi kontribusi 9 medali dari 31 medali yang diperoleh kontingen Indonesia. (bud/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs