Neymar menghindari tekel keras dan gagal mencetak penalti untuk mengemas gol solo brilian ketika ia memimpin Brazil menang 3-0 atas Paraguay, yang membawa mereka berada di ambang putaran final Piala Dunia 2018 pada Selasa.
Ini merupakan kemenangan beruntun kedelapan Brazil dalam kualifikasi dan memastikan mereka setidaknya akan finis di grup berisi sepuluh tim ini dengan menduduki peringkat kelima, yang akan cukup untuk playoff melawan tim dari Oseania untuk mendapatkan satu tiket di putaran final di Rusia.
Brazil memimpin klasemen dengan 33 angka dengan empat pertandingan tersisa, unggul 11 angka atas rival abadinya Argentina, yang tergelincir ke peringkat kelima setelah kalah 0-2 di Bolivia tanpa kapten Lionel Messi yang terkena skors. Empat tim teratas akan lolos langsung.
Paraguay menghuni peringkat ketujuh dengan 18 angka.
Bagian awal dari pertandingan ini diwarnai serangkaian pelanggaran terhadap Neymar namun peluang besar pertama adalah gebrakan pemain Paraguay Derlis Gonzalez, yang terburu-buru saat melepaskan tembakan sehingga tembakannya melebar.
Gelandang Hernan Perez menyia-nyiakan peluang lain untuk Paraguay sebelum Philippe Coutinho membuka gol untuk tuan rumah pada menit ke-34 di Corinthians Arena.
Pengatur permainan Liverpool itu memainkan operan satu-dua dengan Paulinho sebelum melepaskan tembakan kaki kiri mendatar melewati kiper Anthony Silva dan masuk ke sudut jauh.
Neymar mendapat hadiah penalti setelah dijatuhkan pada awal babak kedua, namun eksekusi penaltinya gagal mengecoh Silva dan sang kiper bergerak ke arah kanan kemudian memblok upaya sepakan pantulnya.
Tersentak oleh kegagalan itu, Neymar menebusnya sepuluh menit kemudian, bergerak di sayap kiri dari dalam areanya sendiri, melompat menghindari tekel-tekel, dan merangsek ke kotak penalti sebelum menaklukkan Silva dengan tembakan yang terdefleksi oleh seorang pemain bertahan lawan.
Neymar, yang berpikir ia mencetak gol kedua ketika ia mendapat bola pantul dari rekan setimnya di posisi offside dan memasukkan bola ke gawang, di bawah tekanan dari Paraguay, yang kesulitan untuk merepotkan kiper Brazil Alisson pada babak kedua.
Bek kiri Marcelo menutup kemenangan timnya dengan gol indah lain pada menit-menit terakhir untuk Brazil, yang memperpanjang rekor kualifikasi Amerika Selatan mereka dengan kemenangan. (ant/bry/iss)