Minggu, 24 November 2024

Messi Kecil Asal Afghanistan akan Bertemu Idolanya

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Murtaza Ahmadi. Foto: Time

Murtaza Ahmadi (5) bocah asal Afghanistan yang fotonya menjadi viral di internet karena memakai tas kresek serupa jersey Lionel Messi, bintang sepak bola asal Argentina, dan disebut “Messi kecil” direncanakan akan bertemu dengan idolanya.

Foto Murtaza dengan tas kresek dan tulisan spidol Messi banyak menyentuh para pendukung bola di seluruh dunia. Foto tersebut tersebar di internet setelah abangnya menerbitkannya di Facebook.

Federasi Sepak Bola Afghanistan (AFF) mengatakan mereka telah mengontak Messi untuk mengatur pertemuan dengan Murtaza segera, namun belum ditetapkan tanggal dan tempat pertemuan dengan bintang Barcelona itu

Kedutaan Spanyol di Afghanistan mengatakan kepada kantor berita AFP mereka akan membantu pertemuan Murtaza dengan idolanya itu.

“Saya ingin bertemu Messi, menghabiskan waktu bersamanya, saya senang sekali cara dia bermain bola,” kata Murtaza seperti dikutip BBC saat anak itu berkunjung ke Kabul, Senin (1/2/2016) bersama keluarganya.

Nigannad Arif Ahmadi, ayah Murtaza adalah seorang petani miskin di daerah Jaghori, Provinsi Ghazni, Afghanistan, mengatakan membeli kaus Messi terlalu mahal bagi keluarganya.

Ahmadi mengatakan bertemu dengan Messi akan memberikan sedikit harapan bagi keluarganya untuk masa depan yang lebih baik.

“Kami tinggal di daerah yang dikelilingi Taliban dan kelompok ISIS. Kami sering mengalami kesulitan.”

“Bila anak miskin seperti putra saja bisa bertemu Messi, itu akan menjadi momen membanggakan bukan hanya bagi kami, namun bagi seluruh keluarga.(bbc/iss/

Teks Foto:
-. Murtaza Ahmadi dan Lionel Messi.
Foto: ABC

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
27o
Kurs