Minggu, 19 Januari 2025

Kekalahan Djokovic beri jalan Murray jadi peringkat satu dunia

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Andy Murray Petenis asal Inggris. Foto : Reuters

Novak Djokovic tersingkir dari Paris Masters setelah dikalahkan Marin Cilic pada Jumat (4/11/2016) waktu setempat. Hal ini membuka pintu bagi Andy Murray untuk menggeser posisi petenis asal Serbia itu di posisi peringkat satu dunia.

Seperti dilansir Antara, Djokovic yang selama dua tahun ini merajalela di peringkat satu dunia, mengalami kekalahan pertamakali selama 15 kali pertemuannya dengan petenis Kroasia Cilik dengan skor 4-6, 7-6(2).

Dengan kekalahannya itu, berarti Murray yang menundukkan petenis Ceko Tomas Berdych 7-6(9) 7-5, hanya butuh kemenangan di pertandingan semi final melawan Milos Raonic petenis Kanada untuk mengakhiri dominasi petenis Serbia itu sebagai petenis nomor satu dunia sejak Juli 2014.

“Hari ini dia pasti bermain lebih bagus dan pantas untuk menang, saya tidak berada pada penampilan terbaik saya,” kata Djokovic.

“Sebetulnya saya dalam posisi yang bagus untuk bisa masuk set ketiga, tapi saya terkena dua kesalahan ganda, pada momen yang penting saya tidak bisa meraihnya,” tambahnya.

Djokovic yang sebetulnya hanya butuh melangkah ke final untuk bisa tetap menjamin posisinya di peringkat dunia, dalam pertandingan itu, dia mampu menyelamatkan dua match poin dalam kedudukan 6-5 di set kedua. Namun, selanjutnya justru dia kehilangan irama permainannya pada tiebreak.

Sementara Cilic justru melaju unggul 5-2 sebelum servis kerasnya menghasilkan lebih empat match poin.

Dia memastikan kemenangannya melalui pukulan forehand dia dari tengah lapangan dalam pertandingan yang memakan waktu satu jam 45 menit itu. Demikian laporan Reuters.

Berikut hasil pertandingan perempat final tunggal putra Paris Masters pada Jumat waktu setempat.

Milos Raonic (Kanada) mengalahkan 11-Jo-Wilfried Tsonga (Prancis) 6-2 7-6(4)

Andy Murray (Inggris) mengalahkan 7-Tomas Berdych (Ceko) 7-6(9) 7-5

Marin Cilic (Kroasia) mengalahkan 1-Novak Djokovic (Serbia) 6-4 7-6(2)

John Isner (AS) mengalahkan Jack Sock (AS) 7-6(6) 4-6 6-4

(ant/tit)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
31o
Kurs