Minggu, 19 Januari 2025

Sevilla Bekuk Fiorentina Tiga Gol Tanpa Balas

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Sevilla berhasil mengalahkan Fiorentina 3-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Europa di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Jumat (8/5/2015) dini hari WIB.

Seperti dilansir Antara, dengan hasil ini, Sevilla hanya butuh hasil seri, atau pun kalah dengan selisih dua gol pada leg kedua pekan depan untuk bisa lolos ke partai puncak. Sebaliknya, Fiorentina harus menang besar setidaknya 4-0 untuk membalikkan keadaan.

Tim tamu mendapatkan peluang pertama pada menit ke-5. Menerima umpan Joaqui, Gomez melesakkan tendangan keras dari luar kotak penalti, namun, bola melayang tinggi di atas mistar gawang.

Pada menit 14 kerja sama Joaqui dan Gomez kembali mengkreasikan peluang bagi Fiorentina, tetapi bola yang dilesakkan Gomez masih melebar dari sasarannya.

Sevilla unggul 1-0 pada menit 17. Gol bermula dari umpan matang Bacca yang mampu dimaksimalkan Aleix Vidal untuk membawa timnya memimpin.

Menit ke-24 kiper Sevilla Sergio Rico menggagalkan upaya tim tamu untuk menyamakan kedudukan. Rico berhasil menepis bola tendangan Salah usai menerima umpan datar Tomovic.

Jelang babak pertama usai, Jaoquin kembali menjajal keberuntungannya lewat sepakan keras dari luar kotak penalti, sayang, bola berhasil ditepis penjaga gawang. Skor 1-0 pun bertahan hingga istirahat turun minum.

Sevilla menambah keunggulan lewat gol kedua Aleix Vidal pada menit 52. Menerima umpan silang Vitolo di dalam kotak penalti, Vidal berhasil memperdaya penjaga gawang.

Vidal nyaris mencatatkan trigol pada menit 60. Sepakan kerasnya dari jarak dekat terlalu tinggi dari sasarannya.

3-0! Sevilla pada menit 75 mempertegas ketertinggalan Fiorentina lewat gol Gameiro. Pemain yang masuk menggantikan Bacca itu, berhasil memaksimalkan umpan silang Vidal dan tak terbendung kiper. (ant/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
32o
Kurs