Minggu, 19 Januari 2025

Manchester City Takluk 1-2 Dari Crystal Palace

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Klub kaya raya Liga Inggris Manchester City takluk 1-2 atas Crystal Palace pada laga pekan 31 di Stadion Selhurst Park, Selasa (7/4/2015) dini hari Wib.

Seperti dilansir Antara, gol kemenangan Crystal Palace dicetak Glenn Murray dan Jason Puncheon. Sementara Yaya Toure hanya mampu mencetak satu gol untuk memperkecil ketertinggalan City.

Laga baru berjalan satu menit, Crystal Palace langsung menggebrak melalui Kelly yang memberikan umpan kepada Zaha namun belum berbuah gol.

Manchester City memiliki peluang matang ketika tendangan Aguero membentur mistar gawang Palace di menit 20.

Tuan rumah Crystal Palace mencetak gol melalui sepak pojok yang menghasilkan kemelut di mulut gawang City. Glenn Murray yang berhadapan dengan bola dengan sigap menendangnya untuk membawa timnya unggul 1-0.

Babak kedua menit 48, Manchester City kembali dikejutkan oleh gol yang diciptakan Jason Puncheon dari tendangan bebas melengkung yang tidak mampu dijangkau kiper timnas Inggris, Joe Hart.

Hingga menit 66 Manchester Biru yang tidak kunjung menciptakan peluang membuat Manuel Pellegrini mengubah taktik dengan memasukan gelandang Frank Lampard menggantikan Dzeko.

The Citizen menuntut penalti ketika bola hasil tendangan Fernandinho menyentuh tangan Glenn Murray di menit 73. Namun wasit Michael Oliver tidak memberikan hadiah tersebut.

Manchester City akhirnya mencetak gol melalui tendangan kaki kiri pemain timnas Pantai Gading, Yaya Toure, di menit 78.

Yaya Toure kembali mengancam gawang Palace di menit 85 namun sepakan kerasnya hanya menghasilkan sepak pojok.

Hingga laga usai skor 2-1 kemenangan Crystal Palace atas Manchester City tidak berubah. Hasil ini membuat The Citizen tidak mampu merebut kembali posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris yang ditempati Arsenal.

Di sisi lain, Crystal Palace berhasil merangkak satu tingkat ke posisi 11 dengan 39 poin dari 31 laga. (ant/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
30o
Kurs