Saifullah Yusuf, Wakil Gubernur Jawa Timur dinobatkan sebagai tokoh yang mampu meningkatkan olahraga Jawa Timur versi Seksi Wartawan Olah Raga (SIWO) PWI Jawa Timur. Anugerah sendiri diberikan dalam puncak peringatan Hari Pers Nasional yang digelar SIWO PWI Jawa Timur, Senin (23/3/2015).
“Saat memimpin KONI Jawa Timur, Gus Ipul kami nilai mampu meningkatkan prestasi Jawa Timur, olahraga Jawa Timur menjadi lebih hidup,” kata Arief Sosiawan, Ketua SIWO PWI Jawa Timur, usai penyerahan anugerah di Yani Golf.
Selain Gus Ipul, beberapa tokoh juga dinobatkan sebagai tokoh olahraga diantaranya adalah MZA Djalal, Bupati Jember yang dinobatkan sebagai tokoh peduli olahraga.
Beberapa atlet juga meraih anugerah dari berbagai cabang olahraga. Selain itu, anugerah juga diberikan bagi dua jurnalis yang karyanya memenangi lomba karya tulis dan foto SIWO PWI.
Berikut Daftar Penerima Anugerah Olahraga SIWO PWI Jatim 2014
Atlet Putra Terbaik:
Aan Aviansyah (Panjat Tebing)
Atlet Putri Terbaik:
Adinda Larasati (Renang)
Pelatih Terbaik:
Gunaryo (Sepak Takraw)
Tim/Beregu/Duet Terbaik:
Samsul Hadi/Saiful Rizal/Abrian Sihab (Sepak Takraw)
Atlet Muda Berbakat:
Tengku Tegar (Atletik)
Induk Organisasi Olahraga Terbaik:
Pengprov PTMSI Jatim
Kodrat Banyuwangi
Pembina Olahraga Terbaik:
La Nyalla Mahmud Mattalitti
Ismail Marzuki Hasani
Sirajuddin
Armando van Kempen
Abdul Hamid
Suparyono
Richard Hadiwiyanto
Singgih Irwan Basri
Instansi Peduli Olahraga:
Optik Nusa
Stikes Surabaya
PT Dharma Lautan Utama
Kota/Kabupaten Peduli Olahraga:
Kabupaten Jember
Penghargaan Lifetime Achievement
Alm Sulistyono Dwi Nugroho
Special Award
Saifullah Yusuf. (fik/ipg)