Rabu, 12 Maret 2025

Tiket Masuk Kawah Ijen Kini Bisa Dibayar Lewat QRIS

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Kawah Ijen menjadi salah satu destinasi favorit di Banyuwangi. Foto: Humas Pemkab Banyuwangi

Pengelola Taman Wisata Alam Ijen mulai memberlakukan pembayaran tiket masuk menggunakan non-tunai melalui Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

Dwi Putro Sugiarto Kepala Seksi Konservasi BKSDA Wilayah V Banyuwangi menjelaskan, implementasi pembayaran tiket masuk menggunakan QRIS itu bertujuan untuk memudahkan wisatawan membeli tiket.

“Jadi, pembayaran non-tunai tiket masuk ke Kawah Ijen sudah diberlakukan sejak Jumat (31/1/2024), dan sebelumnya juga sudah dilakukan uji coba pembayaran menggunakan QRIS,” ujarnya dilansir dari Antara, Sabtu (1/2/2025).

Dwi Putro menjelaskan, pembayaran tiket masuk TWA Kawah Ijen adalah arahan dari kementerian bahwa pembayaran tiket semua destinasi wisata alam wajib non-tunai melalui aplikasi QRIS yang bertujuan untuk memudahkan wisatawan di loket.

Pembayaran menggunakan QRIS selain memudahkan dalam transaksi, menurutnya, juga dapat meningkatkan kepercayaan pengunjung karena lebih transparan, mengingat uang tiket tersebut akan terekam dan masuk ke kas negara.

“Pembayaran tiket masuk wisata alam ini sudah menjadi kewajiban, dan petugas tidak lagi menerima pembayaran tunai,” katanya pula.

Dwi Putro menambahkan, TWA Kawah Ijen menjadi tujuan wisata alam favorit wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara, khususnya pada momentum libur panjang.

Ia menyebutkan, selama libur panjang Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek 2025 tercatat sekitar 3.600 orang wisatawan nusantara dan mancanegara mendaki ke puncak Gunung Ijen dan menikmati pemandangan alam kawah. (ant/saf/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Rabu, 12 Maret 2025
31o
Kurs