Selasa, 4 Maret 2025

Presiden Akan Beri Pengarahan Khusus Para Pejabat Sore Ini

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Prabowo Presiden menyampaikan pidato di acara peluncuran Danantara, Senin (24/2/2025), di Istana Kepresidenan Jakarta. Foto: Biro Pers Setpres

Prabowo Subianto Presiden RI menyiapkan rapat dan pengarahan khusus untuk para pimpinan kementerian dan lembaga pemerintah nonkementerian (LPNK).

Yusuf Permana Deputi Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden (Setpres) menyebut, agenda pengarahan khusus para pejabat itu akan digelar sore nanti di Istana Kepresidenan Jakarta.

“Sore ini di Istana Kepresidenan Jakarta, Bapak Presiden Prabowo akan memimpin Rapat dan memberikan Taklimat kepada para Menteri, Kepala Badan, Wamen, pimpinan LPNK dan para pejabat lainnya,” kata Yusuf, Selasa (4/3/2025) dilansir Antara.

Belum ada informasi detail soal isu yang akan dibahas. Sebelumnya kemarin, Senin (3/3/2025), Presiden sudah memanggil beberapa menteri untuk membahas isu terkini yang terjadi di Indonesia.

Misalnya rapat terbatas dengan Zulkifli Hasan  Menteri Koordinator bidang Pangan, Amran Sulaiman Menteri Pertanian, dan Dadan Hindayana Kepala Badan Gizi Nasional, hingga Budi Arie Setiadi Menteri Koperasi.

Pertemuan itu membahas kesiapan pangan dan stabilisasi komoditas selama Ramadan hingga menjelang Hari Raya Idulfitri 2025, juga rencana pembentukan koperasi Desa Merah Putih di 70.000 desa.

Lalu menyiapkan sebuah pusat kegiatan ekonomi di tiap desa untuk menyerap hasil pertanian lokal dan memotong mata rantai distribusi kepada konsumen. (lta)

 

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Kecelakaan Mobil Listrik Masuk ke Sungai

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Surabaya
Selasa, 4 Maret 2025
32o
Kurs