Senin, 28 April 2025

Mengantuk saat Berkendara, Pengemudi Mobil Tabrak Pagar Pengaman Jalan di Tol Arah Ngawi-Solo

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Kondisi mobil yang mengalami laka tunggal di jalan tol arah Ngawi - Solo, pada Selasa (28/1/2025). Foto: Istimewa

Seorang pengendara mobil berinisial B (64) asal Magetan menabrak guard rail atau pagar pengaman jalan di ruas jalur Ngawi – Solo Tol Jasamarga Solo Ngawi (JSN)  514/300 B, pada Selasa (28/1/2025).

Peristiwa naas tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB di jalan tol arah Ngawi – Solo, mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi AE-1658-JM yang dikendarai B melaju dengan kecepatan kurang lebih 90 km per jam.

“Sesampainya Km 514/300 B pengemudi mengantuk lalu oleng ke kiri menabrak guard rail,” kata Iptu Dwi Budi PJR Jawa Tengah.

Atas kejadian tersebut, tim petugas patroli langsung menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mengevakuasi korban.

Selanjutnya, mengamankan barang bukti berupa surat kendaraan dan berkoordinasi dengan petugas patroli Tol JSN, petugas derek dan ambulance.

“Penanganan kecelakaan diserahkan unit laka Polres Karanganyar,” terangnya.

Dalam laka tunggal tersebut, B pengemudi dalam keadaan sehat. Sedangkan penumpang lainnya, SM (86) asal Magetan mengalami pendarahan dan BI (60) asal Jember mengalami luka ringan di kaki.

Kerugian materiil atas laka tunggal menabrak pagar pengaman jalan di tol tersebut, diperkirakan mencapai Rp25 juta.(ris/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Senin, 28 April 2025
26o
Kurs