
Otoritas Provinsi Jeolla Selatan, Korea
Selatan, mengumumkan penemuan jenazah satu lagi awak kapal yang hilang setelah kapal penangkap ikan yang mereka tumpangi tenggelam pada Februari lalu.
Dilansir dari Yonhap pada Minggu (20/4/2025), jenazah tersebut ditemukan di ruang kemudi kapal yang terletak 80 meter di bawah permukaan air di perairan dekat Yeosu, sekitar 316 kilometer selatan Seoul.
Kapal berbobot 139 ton tersebut tenggelam pada 9 Februari, dan ada lima awak kapal hilang. Identitas jenazah yang baru ditemukan belum diketahui. Tapi, itu adalah jenazah kedua yang berhasil ditemukan setelah upaya pencarian intensif.
Jenazah pertama ditemukan pekan lalu, tepat 66 hari setelah kapal tersebut tenggelam.
BACA JUGA: Lagi, Kapal Nelayan yang Mengangkut WNI Dilaporkan Tenggelam di Korea Selatan
Saat kejadian, kapal nahas itu mengangkut total 14 orang, terdiri dari delapan warga Korea Selatan, tiga warga Vietnam, dan tiga warga Indonesia.
Empat orang berhasil diselamatkan, lima orang meninggal dunia, dan lima lainnya hilang. Dengan penemuan jenazah kedua, kini tiga orang masih dinyatakan hilang.
Penyelidikan dan upaya pencarian masih terus dilakukan, dan keluarga serta masyarakat berharap dapat menemukan sisa awak kapal.(saf/rid)