Senin, 21 April 2025

BMKG: Jawa Timur Waspada Cuaca Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi Sampai 27 April

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Ilustrasi. Banjir menggenangi akses jalan di kawasan Sekardangan, Sidoarjo pada Rabu (26/2/2025). Ketinggian air kurang lebih 30 cm. Foto: Kukuh Haryanto via WA SS

Taufiq Hermawan Kepala Stasiun Meteorologi Juanda pada Senin (21/4/2025) mengatakan, saat ini wilayah Jawa Timur memasuki masa peralihan musim atau pancaroba sehingga potensi cuaca ekstrem masih dapat terjadi.

“Waspadai potensi cuaca ekstrem berupa hujan lebat disertai petir, angin kencang, hujan es dan puting beliung di wilayah Jawa Timur yang dapat mengakibatkan terjadinya bencana hidrometeorologi (banjir, banjir bandang, tanah longsor, jalan licin, pohon tumbang) pada periode 20 – 27 April 2025,” tulis BMKG Juanda dalam keterangan resmi.

Wilayah yang mungkin mengalami cuaca ekstrem yaitu Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Gresik, Kabupaten Lamongan, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Tuban, Kabupaten Blitar, Kabupaten Kediri, Kabupaten Malang, Kabupaten Pamekasan, Kabupaten Bangkalan, Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo.

Taufiq menjelaskan, kondisi dinamika atmosfer terkini menunjukan adanya pola belokan angin di Laut Jawa. Juga terdapat gangguan gelombang Equatorial Rossby yang diprakirakan akan melintasi wilayah Jawa Timur sehingga mengakibatkan peningkatan pertumbuhan awan-awan hujan yang intens.

Selain itu, kondisi atmosfer yang masih labil dan lembap dari lapisan bawah hingga menegah di wilayah Jawa Timur menudukung untuk pertumbuhan awan Cumulonimbus yang signifikan.

BMKG Juanda mengimbau masyarakat dan instansi terkait agar senantiasa waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat menimbulkan dampak bencana, khususnya pada wilayah yang
rentan terhadap banjir, banjir bandang, tanah longsor, jalan licin, pohon tumbang, serta berkurangnya jarak pandang.

Bagi para pengendara, kami menghimbau agar tidak memaksakan untuk melanjutkan perjalanan saat cuaca ekstrem berlangsung dan selalu mengutamakan keselamatan.(iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Motor Tabrak Belakang Suroboyo Bus

Kebakaran Tempat Laundry di Simo Tambaan

Surabaya
Senin, 21 April 2025
31o
Kurs