Sabtu, 18 Januari 2025

Wali Kota Surabaya Dapat Penghargaan Bintang LVRI

Laporan oleh Akira Tandika Paramitaningtyas
Bagikan
Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya menerima penghargaan bintang tertinggi LVRI, Selasa (6/8/2024), karena dianggap memberikan kontribusi besar terhadap kesejahteraan para veteran. Foto: Akira suarasurabaya.net

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya dapat penghargaan bintang dari Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) setelah dianggap memberikan kontribusi besar pada para veteran di Surabaya.

“Pak Eri memberikan kontribusi besar sekali pada kami para veteran. Nggak asal-asalan, beliau betul-betul memahami bahwa kita ada seperti sekarang karena ada pejuang di zaman dahulu,” kata Laksamana Madya TNI (Purn) Djoko Sumaryono Sekjen DPP LVRI, Selasa (6/8/2024).

Kontribusi yang dimaksud Djoko adalah bentuk bantuan yang diberikan oleh Wali Kota Surabaya berupa PBB dan PDAM gratis kepada para veteran.

Tak hanya itu, lanjut Djoko, veteran juga betul-betul diperhatikan kesejahteraannya oleh Wali Kota Surabaya.

“Apa yang menjadi kesulitan dari veteran, beliau selalu membantu dan peduli. Sebenarnya yang ditakutkan para pensiunan ini ada dua, kalau sakit pengobatannya bagaimana? Kalau meninggal pemakamannya bagaimana?” ungkap Djoko.

Sementara itu, Eri Cahyadi mengucapkan terima kasih pada para veteran atas penghargaan tertinggi yang diberikan kepadanya.

Dia mengaku bahwa segala bantuan yang diberikan pada para veteran adalah bentuk hormatnya atas perjuangan yang telah dilakukan.

“Karena surabaya tidak bisa menjadi seperti ini tanpa pejuang. Saya selalu katakan Surabaya tidak dibangun karena kekuasaan tapi karena perjuangan,” jelas Eri.

Eri merasa, apa yang dia berikan kepada para veteran tidak ada apa-apanya dibanding perjuangan yang telah mereka berikan.

“Karena ilmu dari beliau juga saya gunakan untuk memberikan semangat pada sekolah kebangsaan dari SD sampai SMP di Surabaya. Kami merasa tidak bisa memberikan ilmu kebangsaan yang pas seperti yang diberikan oleh LVRI,” tuturnya. (kir/saf/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs