Kamis, 24 Oktober 2024

Wali Kota Pastikan Dukung Penuh Tim Olahraga yang Banggakan Surabaya

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya saat diwawancarai awak media usai salat Jumat (16/8/2024). Foto: Meilita Elaine suarasurabaya.net

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya memastikan support penuh tim olahraga yang membanggakan Surabaya, baik Persebaya apalagi Tim Nasional Indonesia.

Salah satunya memberi potongan harga sewa venue pertandingan dan lapangan latihan dari tarif seharusnya.

“Yang pasti saya selalu punya visi dan misi, bahwa siapa pun yang membawa nama baik Kota Surabaya juga nama baik nasional secara Indonesia, maka kita harus support penuh,” kata Eri, Jumat (16/8/2024).

Penegasan ini karena sebelumnya, Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga, serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya sempat memberi tagihan sewa venue AFF U-19 di Surabaya ke PSSI sebesar Rp6,4 miliar. Sementara PSSI sebelumnya sudah berkirim surat minta keringanan.

“Oleh karena itu ketika saya mendengar kabar itu, tapi saya belum tahu detail jelasnya masalahnya seperti apa, saya tegur keras betul kepada kepala Disbudporapar untuk melakukan klarifikasi dan evaluasi yang saya lakukan,” imbuhnya.

Ia minta kesalahan komunikasi itu segera diatasi. Menurutnya ada keistimewaan yang diberikan ke Persebaya juga Timnas Indonesia, dan lainnya yang membawa nama Kota Surabaya.

“Yang pasti buat saya, terkait dengan anggaran apapun, biaya apapun, seperti Persebaya saja yang membawa nama besar Surabaya, saya minta sampai ke Jaksa Pengacara Surabaya untuk pendampingan bagaimana (ada potongan), karena membawa nama besar Surabaya, apalagi ini Indonesia,” bebernya.

Ia minta dinas tidak boleh hanya berorientasi ke Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk event-event yang membawa nama besar kota dan negara serta bisa menghasilkan dampak ekonomi di masyarakat.

“Orientasi dinas itu jangan semata-mata direct income PAD, tapi juga indirect income-nya seperti branding Surabaya yang punya GBT, dan dampak ekonomi ke masyarakat,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Hidayat Syah meminta maaf ke PSSI karena belum mengecek lagi surat tagihan biaya sewa venue selama AFF U-19 digelar di Surabaya yang dikirimkan.

Surat itu sudah dicabut, dan diganti dengan surat tagihan baru sesuai kesepakatan Disbudporapar dan PSSI. (lta/kir/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Teriknya Jalan Embong Malang Beserta Kembang Tabebuya

Bunga Tabebuya Bermekaran di Merr

Kebakaran Pabrik Plastik di Kedamean Gresik

Surabaya
Kamis, 24 Oktober 2024
27o
Kurs