Sabtu, 18 Januari 2025

Tuntutan Demo Ojol Soal Parkir Gratis di Apartemen Surabaya Dikabulkan, PDOI Cabut Boikot

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Aksi unjuk rasa driver ojol di Surabaya tuntut parkir gratis Apartemen Puncak Kertajaya, Jumat (15/3/2024). Foto: Meilita suarasurabaya.net Aksi unjuk rasa driver ojol di Surabaya tuntut parkir gratis Apartemen Puncak Kertajaya, Jumat (15/3/2024). Foto: Meilita suarasurabaya.net

Demonstrasi ratusan ojol menuntut parkir gratis di Apartemen Puncak Kertajaya Surabaya dikabulkan oleh pihak manajemen.

Hasil itu membuat Perhimpunan Driver Online Indonesia (PDOI) Jawa Timur, sepakat mencabut boikot order yang dilakukan setelah demo, Jumat (15/3/2024) lalu.

“Iya, benar. Kami sudah cabut status boikot terhadap Apartemen Puncak Kertajaya per 19 Maret 2024, setelah pihak manajemen mengabulkan salah satu tuntutan kami,” kata Daniel Lukas Rorong Humas PDOI Jatim lewat keterangan pers, Rabu (20/3/2024).

Boikot itu dicabut, karena manajemen sudah menyetujui parkir gratis bagi driver ojol saat mengantar makanan dan barang.

“Awalnya, kami meminta durasi waktu selama 7-10 menit, tapi pihak managemen mengakomodir cuma 5 menit saja,” jelasnya lagi.

Diketahui, unjuk rasa itu melayangkan sejumlah tuntutan, para driver minta pihak apartemen menggratiskan parkir 10 menit dan menjamin keamanan bagi motor driver pengantar makanan atau barang di apartemen, kemudian ada slot parkir khusus ojol.

Jika tuntutan itu tidak dipenuhi, para driver memboikot seluruh orderan selama belum ada jaminan keamanan bagi kendaraan mereka.

Usai mediasi bersama pihak apartemen, bagian administrasi yang mewakili manajemen minta waktu tiga hari untuk memberi keputusan. (lta/bil/faz)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
29o
Kurs