Senin, 6 Januari 2025

Rekayasa Lalu Lintas di Titik Perayaan Tahun Baru Kota Surabaya Mulai Diberlakukan

Laporan oleh Wildan Pratama
Bagikan
Suasana pos pengamanan di Taman Bungkul dan lalu lintas di Jalan Darmo relatif ramai lancar, Selasa (31/12/2024). Foto: Wildan suarasurabaya.net

Rekayasa lalu lintas di Kota Surabaya mulai diberlakukan malam ini jelang pergantian tahun 2024, Selasa (31/12/2024) malam. Hal itu disampaikan Kombes Pol Komarudin Dirlantas Polda Jatim waktu meninjau pos pengamanan di Taman Bungkul Jalan Darmo, Surabaya.

Komarudin mengatakan, petugas mulai melakukan penyekatan di 12 titik perbatasan Kota Surabaya untuk mengantisipasi kendaraan knalpot brong dan konvoi yang akan masuk ke Kota Surabaya.

“Kendaraan-kendaraan yang berpotensi mengancam keselamatan pengendara lain seperti knalpot brong, konvoi, kebut-kebutan dan lain sebagainya,” kata Komarduin.

Situasi di Taman Bungkul dan lalu lintas di Jalan Darmo Surabaya relatif ramai lancar, Selasa (31/12/2024). Foto: Wildan suarasurabaya.net

Kemudian rekayasa lalu lintas mulai diberlakukan untuk mengurangi beban atau volume kendaraan di empat titik yang diprediksi terjadi lonjakan saat perayaan tahun baru di Kota Surabaya.

“Empat titik pusat keramaian surabaya, saat ini kita di Taman Bungkul, kemudian Tunjungan, ada di Kota Lama, kemudian di Alun-Alun. Ini ada empat titik yang diprediksi nanti terjadi lonjakan Ini ada empat titik yang diprediksi nanti terjadi lonjakan, sehingga akses di titik tersebut kita lakukan rekayasa sehingga nanti tidak terjadi kepadatan,” imbuhnya.

Dari pengamatan petugas kepolisian menyebut, di pusat Kota Surabaya mulai terjadi peningkatan volume kendaraan namun arus lalu lintas relatif masih lancar.

Sementara pantauan suarasurabaya.net di Jalan Darmo lalu lintas ramai lancar. Sedangkan di Taman Bungkul mulai dipadati masyarakat yang terus meniup terompet menjelang pergantian tahun.

Suasana Taman Bungkul mulai dipadati masyarakat menjelang pergantian tahun, Selasa (31/12/2024). Foto: Wildan suarasurabaya.net

“Untuk pusat kota Alhamdulillah relatif cukup lancar walaupun ada peningkatan volume,” ujarnya.

Komarudin juga menegaskan, pihaknya tidak akan memberlakukan penutupan akses jalan pada perayaan tahun baru di Surabaya selama tidak terjadi kepadatan.

“Kami pstikan tidak ada penutupan sepanjang memang arus lalu lintas terpantau normal ataupun ada peningkatan namun tidak terlalu menghambat,” ungkapnya.(wld/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Truk Tabrak Rumah di Palemwatu Menganti Gresik

Surabaya
Senin, 6 Januari 2025
25o
Kurs