Joko Widodo Presiden dan Ma’ruf Amin Wakil Presiden, pagi hari ini, Rabu (10/4/2024), mengawali perayaan Idulfitri 1445 Hijriah dengan melaksanakan Salat Idulfitri berjemaah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.
Selanjutnya, Presiden dan Wakil Presiden terjadwal menggelar griya (open house), di Istana Negara.
Pantauan suarasurabaya.net, di Istana Kepresidenan Jakarta, ratusan warga masyarakat dari berbagai kalangan dan usia sudah berkumpul di sisi barat luar Istana.
Pukul 08.30 WIB, ratusan warga masyarakat sudah diperbolehkan masuk ke area Istana Negara.
Mereka berbaris membuat antrean untuk masuk bertemu Jokowi Presiden bersama Iriana Ibu Negara, serta Ma’ruf Amin Wakil Presiden dan Ibu Wury Estu Handayani.
Sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju beserta anggota keluarganya juga terlihat hadir di lokasi. Antara lain, Zulkifli Hasan Menteri Perdagangan, dan Agus Gumiwang Kartasasmita Menteri Perindustrian.
Kemudian, ada Sandiaga Uno Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Retno Marsudi Menteri Luar Negeri, danSri Mulyani Indrawati Menteri Keuangan.
Rencananya, open house Istana Negara untuk warga masyarakat pada momen lebaran tahun ini cuma berlangsung dua jam, mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 11.00 WIB.
Sekadar informasi, selama menjabat Presiden, Jokowi tercatat tiga kali menggelar open house pada momen Idulfitri, yaitu tahun 2017, 2019 dan 2024.
Trandisi open house sempat berhenti karena Indonesia dilanda Pandemi Covid-19.(rid)