Sabtu, 18 Januari 2025

Pendengar SS Bantu Lansia Tersesat Kembali Bertemu Keluarganya

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Arjono (kakek yang tersesat), Erik Samudra (pendengar Suara Surabaya yang membantu), dan Ridwan (anak Arjono) saat bertemu di Suara Surabaya Centre, Jalan Bukit Darmo Surabaya pada Jumat (21/6/2024). Foto: Rona suarasurabaya.net

Erik Samudra, pendengar Suara Surabaya (SS) membantu seorang lansia yang tersesat di bundaran Jalan Jono Soewojo ke arah Lontar, Surabaya, pada Jumat siang (21/6/2024). Dia mengantarkan kakek yang mengaku bernama Arjono dan berusia 75 tahun itu ke Suara Surabaya Centre. Kemudian, pihak keluarga menjemput di sana.

“Bapaknya jalan kaki, tapi terlihat kebingungan. Saya tanya, katanya dari pagi jalan dari Granit Kumala Driyorejo, mau ke Tugu Pahlawan,” ujar Erik saat mengudara pada pukul 11.40 WIB.

Pada pukul 13.24 WIB, Mamat dan Ridwan, dua anak Kakek Arjono menghubungi Suara Surabaya. Mereka mengaku mengetahui keberadaan ayahnya dari Slamet Riyadi, tetangganya yang mendengarkan Radio Suara Surabaya.

“Saya putranya Pak Arjono. Dikasih tahu tetangga dari Suara Surabaya. Tadi pagi bapak pergi tidak pamit. Sepertinya tersesat. Kondisi bapak memang agak pikun, tapi berkali-kali suka keluar rumah sendiri,” kata Mamat.

Ia menjelaskan, memang di daerah Tugu Pahlawan ada rumah teman ayahnya. “Bapak memang punya banyak teman di Surabaya,” ujar Ridwan sambil mengabarkan bahwa ia akan segera menjemput di Suara Surabaya Centre.

Saat menjemput, Ridwan menceritakan, orang rumah tahu kapan Kakek Arjono keluar. “Jam sembilan pagi sudah tidak ada di rumah. Saya cari sekitar daerah Kota Baru Driyorejo, tidak ketemu. Sebelumnya memang sering keluar rumah, tapi kembali,” katanya.

Ini adalah ketiga kalinya Kakek Arjono pergi sendiri dari rumah. Dulu pernah keluar ke Dukuh Kupang. Alasannya keluar selalu mau ketemu keluarga. “Karena itu saya mencantumkan nomor telepon di KTP ayah saya, untuk dihubungi saat ayah saya tersesat,” tuturnya.(iss/faz)

 

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
29o
Kurs