Kamis, 7 November 2024

Pemotor Meninggal Tertabrak Truk Gandeng yang Gagal Disalipnya di Jalan Raya Sawunggaling Jemundo

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Petugas keamanan sekitar menutupi jenazah pemotor yang meninggal terlindas truk, di Jalan Sawunggaling, Jemundo, Taman, Sidoarjo, Kamis (7/11/2024). Foto: Ali Muhaimin via WA SS

Seorang pemotor meninggal usai tertabrak truk gandeng yang gagal disalipnya di Jalan Raya Sawunggaling, Jemundo, Kecamatan Taman, Sidoarjo, Kamis (7/11/2024) petang.

AKP Oni Purnomo Kanit Gakum, Polresta Sidoarjo menceritakan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 17.00 WIB, saat pemotor asal Lebo, Kecamatan Sidoarjo kota itu menumpangi motor Scoopy miliknya, melaju dari arah utara ke selatan.

Setibanya di lokasi kejadian, diduga korban ingin mendahului sebuah truk gandeng yang dikemudikan seorang warga Nganjuk di depannya, dengan cara keluar jalur melawan arah.

Namun, karena ada kendaran lain dari arah berlawanan, korban berusaha melakukan pengereman tapi terjatuh di ke arah kiri. “Korban (kemudian) terlindas di bagian kanan belakang truk,” ujarnya kepada Radio Suara Surabaya, Kamis malam.

Jenazah korban kemudian langsung dievakuasi ke RSUD R.T. Notopuro Sidoarjo, sementara untuk pengemudi truk gandeng masih dimintai keterangan di kantor polisi.

“Tadi kita sudah melakukan olah TKP, kita amankan barang bukti di lokasi kejadian. Langkah selanjutnya, kita akan segera memproses perkara ini lebih lanjut,” ucapnya.

Sementara untuk kondisi Jalan Raya Sawunggaling, kata Oni, sebetulnya medannya cukup sempit, apalagi jika digunkan untuk saling mendahului. Karenanya, dia meminta pengguna jalan lebih berhati-hati.

“Karena jalan di situ memang sempit, lebih berhati-hati jika akan mendahului kendaraan lain. Jika jarak tidak cukup, lebih baik sabar dan menunggu di belakang. Apalagi daerah situ kan kawasan industri dengan banyak pabrik dan kendaraan besar yang melintas,” pungkasnya. (bil/ham)

Berita Terkait

Surabaya
Kamis, 7 November 2024
29o
Kurs