Sabtu, 29 Juni 2024

NATO Resmi Tunjuk Mark Rutte PM Belanda Sebagai Sekjen

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Joko Widodo Presiden saat menerima kunjungan resmi Mark Rutte Perdana Menteri (PM) Belanda di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (7/10/2019). Foto: Biro Pers Setpres

Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) resmi menunjuk Mark Rutte Perdana Menteri Belanda sebagai sekretaris jenderal aliansi militer tersebut.

Menurut pernyataan resmi di situs NATO, Rabu (26/6/2024), Dewan Atlantik Utara telah memutuskan menunjuk Rutte sebagai pengganti Jens Stoltenberg.

“Pada Rabu (26 Juni 2024), Dewan Atlantik Utara memutuskan untuk menunjuk Mark Rutte Perdana Menteri Belanda sebagai Sekretaris Jenderal NATO berikutnya, menggantikan Jens Stoltenberg,” tulis Nato yang dikutip Antara.

Rutte akan menjalankan tugasnya sebagai Sekretaris Jenderal mulai 1 Oktober 2024, setelah masa jabatan Stoltenberg berakhir setelah 10 tahun memimpin NATO.

Sementara itu, Stoltenberg meyambut hangat pilihan Sekutu NATO itu sebagai penerusnya. Menurutnya, Rutte adalah seorang transatlantik sejati, pemimpin yang kuat dan pembangun konsensus.

“Saya tahu saya akan meninggalkan NATO di tangan yang tepat,” tulis Stoltenberg di akun platform X @jensstoltnberg.

NATO, yang terdiri dari 32 anggota, mengambil semua keputusannya melalui konsensus sehingga memberikan hak veto yang efektif kepada setiap negara anggota, termasuk mengenai apakah mereka harus mengambil bagian dalam operasi bersama. (ant/bil/ipg)

Berita Terkait

..
Surabaya
Sabtu, 29 Juni 2024
30o
Kurs