Sabtu, 21 September 2024

LMI Raih Dua Penghargaan di Zakat Award 2024

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
LMI meraih dua penghargaan sekaligusdi ajang Zakat Award 2024 yang diselenggarakan Forum Zakat di Padang, Sumatra Barat pada 17 Juli 2024. Foto: LMI

Lembaga Manajemen Infaq (LMI) meraih dua penghargaan dalam ajang Zakat Award 2024 pada Rabu (17/7/2024) di Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Penghargaan ini diraih atas program GANALA (Siaga Bencana Alam) dan LMI I-Pro yang dinilai inovatif dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Program GANALA (Siaga Bencana Alam) mendapatkan predikat Silver dalam kategori program unggulan OPZ Nasional.

Program ini telah memberikan edukasi dan pelatihan kebencanaan kepada 29.711 masyarakat di 22 kota, sembilan provinsi, dan tiga negara selama tujuh tahun.

Sementara LMI I-Pro mendapatkan predikat Gold dalam kategori program unggulan OPZ Nasional.

Program ini merupakan program magang mahasiswa di LMI, di mana setiap semester terdapat 10.000 pendaftar dari berbagai perguruan tinggi ternama dan hanya 60 yang diterima.

Saat ini, LMI telah bekerja sama dengan 32 universitas di Indonesia dan menjadi lembaga zakat pertama yang menginisiasi program magang ini.

“Penghargaan ini merupakan hasil dari inovasi, ketekunan, dan komitmen LMI dalam menyebarkan kebaikan dan meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap zakat,” ungkap Agung Wicaksono Direktur Utama LMI dalam keterangan resmi yang diterima suarasurabaya.net.

Ia berharap penghargaan ini dapat memotivasi LMI untuk terus meningkatkan kualitas program-program dakwahnya dan memberikan kontribusi yang lebih besar dalam upaya peningkatan kesadaran masyarakat akan pentingnya zakat.

Sementara itu, Zakat Awards 2024 adalah ajang penghargaan bagi program dan inovasi terbaik yang diterapkan oleh Organisasi Pengelola Zakat (OPZ) untuk menjawab tantangan menuju Indonesia Emas 2045. (saf/ham)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Pabrik Plastik di Kedamean Gresik

Kecelakaan Mobil Box di KM 12 Tol Waru-Gunungsari

Pipa PDAM Bocor, Lalu Lintas di Jalan Wonokromo Macet

Surabaya
Sabtu, 21 September 2024
26o
Kurs