Minggu, 19 Januari 2025

Kebakaran di Rumah Sakit Pusat Pertamina Diduga karena Korsleting Listrik

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Kompol Rusdy Dalby Wakapolsek Kebayoran Baru ketika memberikan keterangan pers di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta Selatan pada Senin (26/8/2024). Foto: Antara

Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dilaporkan terbakar pada Senin (26/8/2024) siang sekira pukul 13.30 WIB.

Kompol Rusdy Dalby Wakapolsek Kebayoran Baru menjelaskan, penyebab kebakaran di lantai empat RSPP diduga karena korsleting listrik.

“Diduga kemungkinan besar korsleting listrik yang ada di rumah sakit,” kata Kompol Rusdy Dalby dilansir dari Antara.

Rusdy mengatakan, kemungkinan kebakaran berasal dari arus pendek kabel di sekitar lantai empat yang sedang direnovasi, tepatnya ruangan operasional, pada pukul 13.30 WIB.

Ditegaskan, lantai enam memang sedang renovasi, namun kebakaran terjadi di lantai empat.

Dikatakan, RSPP dan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Administrasi Jakarta Selatan turut membantu melakukan evakuasi.

“Tidak ada korban jiwa,” tambahnya.

Adapun, terkait kondisi pasien, katanya, masih di RSPP dan tidak dipindahkan ke rumah sakit lainnya.

Kini, kebakaran sudah dalam tahap pendinginan dan dipastikan kondisi di lokasi aman.

Sementara itu, sebanyak 86 personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan dikerahkan untuk memadamkan api.

“Kami mengerahkan sebanyak 86 personel untuk memadamkan kebakaran,” kata Satriadi Gunawan Kepala Dinas Gulkarmat Jakarta. (ant/saf/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs