Sabtu, 18 Januari 2025

Israel Kembali Serang Gaza, 19 Orang Meninggal Dunia

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Orang-orang berlarian saat asap dan api mengepul menyusul serangan Israel terhadap sebuah bangunan perumahan di Nuseirat di Jalur Gaza tengah pada 17 Agustus 2024. Foto: Reuters

Serangan Israel menewaskan 19 orang di Gaza terjadi pada Minggu (18/8/2024), jelang kunjungan Antony Blinken Menteri Luar Negeri (Menlu) AS ke wilayah tersebut untuk mendorong pembicaraan gencatan senjata.

Dilansir dari Reuters, enam anak-anak dan ibu mereka meninggal dalam serangan udara Israel di sebuah rumah di pusat kota Deir Al-Balah, kata pejabat kesehatan. Belum ada komentar langsung dari militer Israel.

Militer Israel mengatakan pihaknya menghancurkan peluncur roket yang digunakan untuk menyerang Israel dari kota selatan Khan Younis, tempat pertempuran sengit dalam beberapa minggu terakhir, dan menewaskan 20 pejuang Palestina.

Upaya diplomatik untuk menghentikan konflik Israel-Hamas dan mengamankan kesepakatan untuk memulangkan para sandera yang ditawan di Gaza telah meningkat dalam beberapa hari terakhir.

Pembicaraan yang dimediasi oleh AS, Mesir, dan Qatar akan dilanjutkan minggu ini di Kairo, menyusul pertemuan dua hari di Doha pada pekan lalu.

Blinken melakukan lawatannya yang kesepuluh ke kawasan tersebut sejak perang kembali pecah pada setahun lalu

Ada peningkatan urgensi untuk mencapai kesepakatan gencatan senjata di tengah kekhawatiran akan eskalasi regional.

Apalagi Iran mengancam akan membalas Israel setelah pembunuhan Ismail Haniyeh pemimpin Hamas di Teheran pada 31 Juli lalu. (saf/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs