Ganjar Pranowo Capres nomor urut 3 meyakini pertumbuhan ekonomi di Indonesia akan terus membaik. Menurut Ganjar, banyak sektor perekonomian berhasil melewati masa sulit ekonomi pasca pandemi Covid-19.
Hal itu disampaikan Ganjar usai mengunjungi pabrik garmen PT Purnama Asih Surya (PASI) yang terletak di Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah pada Senin (15/1/2024).
Rasa optimis Ganjar akan pertumbuhan ekonomi Indonesia dilandasi dari banyaknya industri yang masih melakukan ekspor produk ke luar negeri dengan nilai yang tinggi.
“Kami pernah bertemu dulu di Wonogiri terus kemudian dia mengembangkan perusahaannya di sini, hari ini ekspornya juga masih berjalan. Ekspornya masih berjalan ke Eropa, Amerika dengan brand yang cukup ternama,” ujar Ganjar di lokasi.
Ganjar menambahkan, kendati banyak perusahaan industri yang mampu melewati terpaan ekonomi sulit saat dan pasca pandemi, pemerintah tetap harus menguatkan sinerginya dengan stake holder.
Menurut mantan Gubernur Jawa Tengah itu, sinergi kuat antara seluruh stake holder termasuk pemerintah, industri dan pekerja serta terbentuknya hubungan industrial yang baik maka ketahanan ekonomi Indonesia akan membaik.
“Untuk menunjukkan bahwa ekonomi kita tetap bertahan dalam situasi yang belum bagus dan para pengusaha merasa ini butuh dukungan pemerintah,” jelas Ganjar.
“Mudah-mudahan ini menjadi bagian dari cara kita survive agar ekonomi bisa bertahan,” sambung Ganjar. (faz/ipg)