Sabtu, 18 Januari 2025

Didukung Biden, Kamala Harris Janji Kalahkan Trump di Pilpres AS

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Kamala Harris resmi menerima dukungan Joe Biden dan mengadakan acara di kantor pusat kampanyenya di Wilmington, Delaware pada Senin (22/7/2024). Foto: Reuters

Kamala Harris Wakil Presiden Amerika Serikat berjanji akan mengalahkan Donald Trump dan memenangkan pemilihan presiden AS, setelah Joe Biden mengumumkan dukungan untuknya.

Harris merasa terhormat atas dukungan Biden dalam pencalonannya, mewakili Partai Demokrat.

“Saya berniat untuk keluar dan mendapatkan nominasi ini untuk menang,” kata Kamala Harris, melansir Antara, Selasa (23/7/2024).

Pernyataannya muncul sehari setelah Joe Biden mengumumkan keluar dari pencalonan sebagai calon presiden AS periode selanjutnya dan mendukung Harris.

“Mari kita perjelas: Joe belum selesai. Jauh dari itu, dia tahu masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan dan negara kita akan terus memuji kepemimpinannya yang berani dan visioner sebagai presiden,” ucap Harris.

Lebih lanjut dia menyampaikan bahwa kepemimpinan kampanye akan terus berlanjut serta dia telah meminta Jen O’Malley Dillon yang merupakan mantan Wakil Kepala Staf Gedung Putih untuk menjalankan kampanye.

“Dan dia telah menerimanya. Jadi dalam 106 hari ke depan, kami akan menyampaikan kasus kami kepada rakyat Amerika, dan kami akan menang,” tegasnya.

Menjelang pidato Harris, Biden dipanggil ke acara tersebut untuk mengucapkan terima kasih kepada staf kampanye atas kerja keras mereka.

“Dan saya ingin mengatakan kepada tim: rangkul dia (Harris). Dia yang terbaik,” kata Biden

Biden juga berjanji bahwa dia akan melakukan apa pun yang diminta Harris menjelang pemilu 5 November. (ant/kir/saf/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
31o
Kurs