Pengunjung Taman Hiburan Pantai (THP) Kenjeran pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) masih relatif landai.
Tjahjono Agung Bendahara Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengelolaan Objek Wisata Surabaya mengatakan, landainya pengunjung di THP Kenjeran salah satunya disebabkan oleh faktor cuaca.
“Kemungkinan karena cuaca yang hujan. Sebab beberapa hari ini setiap jam 14.00 siang sering hujan,” katanya kepada suarasurabaya.net,
Selain itu, ia mengatakan bahwa landainya pengunjung di THP Kenjeran juga disebabkan oleh adanya beberapa tempat wisata lain di Surabaya yang menjadi pilihan masyarakat, seperti Kebun Binatang Surabaya (KBS), Monumen Tugu Pahlawan, Museum Sepuluh Nopember Surabaya, serta beberapa tempat lainnya.
“Ada macam-macam, jadi mungkin pengunjungnya juga terpecah ke sana,” ucapnya.
Data pengunjung di THP Kenjeran tahun ini pada puncak libur Natal, tanggal 25 Desember 2024, tercatat 2.260 orang.
Kemudian, pada tanggal 26 Desember tercatat 1.408 orang, tanggal 27 Desember tercatat 697 orang, dan hari ini tercatat 1.310 orang.
Jika dibandingkan dengan Nataru tahun lalu, terdapat penurunan. Pada puncaknya, tanggal 25 Desember 2023 tercatat 3.972 pengunjung, sehari setelahnya pada tanggal 26 Desember tercatat 2.130 pengunjung, dan pada tanggal 27 Desember tercatat 1.608 pengunjung.
Pihaknya memperkirakan pengunjung THP Kenjeran akan kembali ramai, dengan puncaknya diprediksi pada awal tahun 2025 mendatang.
“Prediksi lonjakan itu di tahun baru, yaitu tanggal 31 Desember sampai 1 Januari 2025,” ucapnya.
Seperti diketahui, wisata THP Kenjeran Surabaya ini buka setiap hari, mulai pukul 07.00 WIB sampai 16.00 WIB. (ris/saf/iss)