Selama 2024, suarasurabaya.net hadir dengan berbagai liputan yang mencuri perhatian pembaca. Berita-berita yang disajikan mencakup berbagai topik hangat yang tengah diperbincangkan di kalangan masyarakat.
Melalui liputan aktual dan faktual, tim redaksi suarasurabaya.net menghadirkan informasi yang relevan dan memenuhi kebutuhan pembaca untuk tetap terhubung dengan peristiwa-peristiwa penting yang terjadi di Kota Pahlawan, Jawa Timur, hingga nasional dan dunia.
Dalam edisi kaleidoskop kali ini, kami merangkum daftar berita yang paling banyak dibaca oleh pembaca selama sebulan penuh pada Mei 2024.
Berikut daftar 10 berita paling hits di Suarasurabaya.net pada Mei 2024:
1. Pemkot Surabaya Tegaskan Lagi Pindah Surabaya Wajib Tandatangani Pernyataan Tidak Dapat Bantuan 10 Tahun
Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya kembali menegaskan aturan soal pindah jadi warga Surabaya harus menandatangani surat pernyataan siap tidak menerima bantuan selama 10 tahun.
Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya mempertegas tak ada larangan pindah jadi warga Surabaya jika menyepakati kebijakan yang berlaku.
2. Mahasiswi UINSA Dijambret di Jalan Arjuno, Meninggal karena Kecelakaan Saat Kejar Pelaku
Mahasiswi di Surabaya bernama Maya Dwi Ramdhani (21 tahun) meninggal dunia karena mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Semarang, Kamis (23/5/2024) malam, akibat mengejar pelaku jambret.
Dari informasi yang dihimpun, mahasiswi asal Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya (UINSA) itu dijambret waktu melintas di Jalan Arjuno, Surabaya.
3. Kini, Pecah Kartu Keluarga di Surabaya Harus Pisah Rumah
Pemerintah Kota Surabaya semakin memperketat layanan pencatatan kependudukan. Kini, pecah Kartu Keluarga (KK) harus punya alamat baru.
Nanda, warga Kelurahan Ploso, Kecamatan Tambaksari, Kota Surabaya menceritakan kepada Radio Suara Surabaya kesulitannya saat mengurus pecah KK dengan orang tuanya karena sudah menikah dan mempunyai anak.
4. Jemaah Haji Asal Jember Hilang Sejak Siang, Ditemukan di Lebak Indah Surabaya Jelang Keberangkatan
Sakir, 70 tahun, jemaah haji asal Jember hampir saja tidak jadi berangkat ke Tanah Suci pada Selasa (21/5/2024) petang. Satu jam jelang keberangkatan ke Bandara Internasional Juanda, lansia berbaju batik ungu ini ditemukan di daerah Lebak Indah, Surabaya.
Pada pukul 18.00 WIB, Eko Prisdianto, pendengar Suara Surabaya melaporkan ada seorang bapak yang berjalan kaki, berkeliling di dalam Perumahan Lebak Indah Utara, Surabaya sambil kebingungan.
5. Beredar Narasi Bangunan Spiral Ramp Parking PTC Ambles di WA Group, Pakuwon: Loh Itu Memang Kita Bongkar
Sutandi Purnomosidi Direktur Marketing Pakuwon Group mengaku heran soal sebuah foto yang beredar, menarasikan bangunan ramp parkir PTC Surabaya di Jalan Raya Lontar No.2, Babatan, Kecamatan Wiyung, Surabaya ambles karena pembangunan apartemen baru.
Terkait informasi yang beredar tersebut, Sutandi menegaskan bangunan tersebut bukan ambles, melainkan memang dibongkar untuk koneksi bangunan baru.
6. Tersangka Penembakan Airsoft Gun adalah Mahasiswa dan Pelajar di Surabaya
Polda Jawa Timur (Jatim) mengamankan tiga tersangka penembakan menggunakan airsoft gun. Ketiganya tercatat masih berstatus mahasiswa dan pelajar di Surabaya.
Berdasarkan keterangan Kombes Totok Suharyanto Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jatim, ketiga tersangka itu adalah NBL (20), JLK (19), dan satu anak di bawah umur.
7. Semua Korban Kecelakaan Bus di Tol Jombang-Mojokerto Sudah Dievakuasi
AKP Yudiono Kanit 3 PJR Polda Jawa Timur (Jatim) menyebut evakuasi kecelakaan bus di KM 695+400 jalur A Tol Jombang-Mojokerto telah tuntas pada Rabu (22/5/2024) pagi.
Kecelakaan yang terjadi pada Selasa (21/5/2024) tengah malam itu, menyebabkan dua orang meninggal dunia. Selain itu, 15 lainnya mengalami luka-luka.
8. Berkat Pendengar Radio SS, Pencuri Emas di Taman Sidoarjo Ditangkap di Jemur Andayani Surabaya
Seorang pria yang diduga sebagai pelaku pembobolan rumah di daerah Kedungturi, Taman, Sidoarjo pada Rabu (22/5/2024) siang, berhasil ditangkap pada Kamis (23/5/2024) malam sekitar pukul 20.15 WIB.
Tertangkapnya pelaku tidak lepas dari peran besar pendengar Radio Suara Surabaya bernama Rahmad. Pria warga Sidoarjo ini secara tak sengaja berjumpa pelaku ketika singgah di sebuah warung kopi di Jalan Jemur Andayani.
9. Balita 2,5 Tahun di Krian Meninggal Usai Tertabrak Mobil Tetangga
Balita berusia 2,5 tahun inisial YKA meninggal dunia usai tertabrak dan terlindas mobil Fortuner milik tetangganya, pada Sabtu (25/5/2024), di pertigaan taman Perumahan Quality Riverside, Desa Gamping, Krian, Sidoarjo.
Hanif Ketua RT 29 RW 06 setempat menceritakan, peristiwa itu terjadi pada Sabtu sore sekitar pukul 16.30 WIB. Saat itu kondisi di sekitar pertigaan taman Perumahan Quality Riverside dalam kondisi ramai aktivitas warga.
10. Pasutri Dibegal Sekelompok Remaja di Dupak Surabaya, Motor Dibawa Kabur
Begal kembali beraksi di Kota Surabaya. Kali ini menimpa Jerry AP pendengar Radio Suara Surabaya pada Sabtu (11/5/2024) dini hari.
Ketika mengudara di Radio Suara Surabaya pada Sabtu petang, Jerry bercerita bahwa insiden tersebut terjadi sekitar pukul 03.00 WIB.
(saf/ham)