Parade Musik Tong Tong Sumenep rencananya akan digelar empat kali di tahun 2024. Yang pertama resmi digelar di Jalan Jenderal Sudirman, Sumenep, malam ini, Minggu (7/1/2024) sejak pukul 19.00 WIB.
M. Iksan Kadisbudporapar Kabupaten Sumenep mengatakan, perhelatan parade pertama tahun ini mengusung tema ‘Harmony to Diversity’.
Berbeda dengan tahun lalu yang digelar satu kali dalam satu tahun, kali ini parade tersebut rencananya digelar empat kali agar tidak selesai larut malam.
“Agar masyarakat ada waktu istirahat, sehingga bisa beraktivitas keesokan hari,” kata Iksan pada suarasurabaya.net.
Dalam acara tadi, tujuh dari 40 grup musik Tong Tong yang tampil di hadapan penonton. Mereka berkeliling rute sepanjang 2 km sambil memainkan musik Tong Tong yang padu dengan alat musik lain seperti terompet, kendang, kentrung, gamelan, dan lain sebaginya.
Dari pantauan suarasurabaya.net, masyarakat sudah memenuhi depan rumah dinas Bupati Sumenep Jalan Jenderal Sudirman sejak petang menjemput.
Di panggung yang disediakan di jalan itu, ada tamu-tamu khusus yang diundang oleh Ahmad Fauzi Wongsojudo Bupati Sumenep. Salah satunya adalah perwakilan Konjen Australia.
“Kami undang (Konjen Australia) agar mereka dapat mempromosikan parade musik ini ke negaranya. Sehingga ke depan, diharapkan ada penonton dari mancanegara datang meramaikan,” tambah Iksan.
M. Iksan juga mengatakan, Parade Musik Tong Tong rencananya akan didaftarkan ke Kementerian Pariwisata dan Industri Kreatif, untuk dijadikan sebagai agenda nasional tahunan. (ajb/ham)