Sekitar 99 ribu orang mudik pada momen Iduladha di sejumlah Stasiun KAI Daop 8 Surabaya mulai 14 hingga 18 Juni 2024.
Luqman Arif Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya mencatat ada 99.022 penumpang yang berangkat mudik hingga hari terakhir masa libur Lebaran Iduladha.
“Meningkat 25.410 pelanggan atau 35 persen dibanding periode yang sama pada minggu sebelumnya,” kata Luqman lewat keterangan pers, Selasa (18/6/2024).
Selain keberangkatan, jumlah kedatangan penumpang ke Surabaya hingga Malang juga tinggi, yakni 96.549 orang.
“Jumlah itu meningkat 20.238 atau 27 persen dibanding periode yang sama minggu sebelumnya,” ucapnya.
Pada hari terakhir, yakni Selasa (18/6/2024), terdapat 17.512 penumpang yang berangkat dan 22.353 orang yang tiba.
“Data per pukul 09.00 WIB. Mayoritas para pelanggan di Daop 8 Surabaya didominasi dengan tujuan Jakarta, Yogyakarta, Bandung, Jember dan Banyuwangi,” tandasnya. (lta/saf/ham)