Sabtu, 18 Januari 2025
Masa Orientasi Orang Tua

Wali Kota Surabaya Minta Orang Tua Dukung Pencapaian dan Pembelajaran Anak

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya membuka MOT SD-SMP negeri dan swasta di Mawar Sharon Christian School, Sabtu (22/7/2023). Foto: Meilita suarasurabaya.net

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya mengajarkan semua orang tua mendukung keberhasilan maupun kegagalan anak di masa sekolah saat masa orientasi orang tua (MOT) hari ini, Sabtu (22/7/2023). Dia menyebut, karakter pelajar bergantung dari ajaran orang tua (ortu).

“MOT ini adalah membangun mindset (pola pikir) ortu agar tidak membebani anak. Anak itu bisa tidak ada persaingan dalam hidup, bisa jujur, bisa punya akhlak bagus, tergantung ortu mendidik,” terangnya, Sabtu (22/7/2023).

Bentuk dukungan itu beragam, mulai dari gagalnya siswa mendapat nilai akademik yang maksimal, atau tak berhasil masuk sekolah negeri dan harus belajar di swasta.

“Yakinkan kalau dia (anak) berlian, ditaruh di sekolah manapun akan tetap jadi berlian. Jadi jangan ada ortu memaksa anaknya. Ketika gak masuk ke negeri, dikasih semangat akan semangat. Karakter anak bisa terbunuh, karena ego ortu. Karena malunya ortu. Ini yang saya buka kembali,” jelasnya.

Ia mau, semua orang tua sadar tak ada perbedaan sekolah negeri dan swasta. Bahkan dari segi kualitas, lanjutnya, banyak sekolah swasta yang jauh lebih maju.

Diketahui, selain masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) untuk siswa, sejak Senin (17/7/2023) lalu, Pemkot Surabaya juga menggelar MOT yang hanya berlangsung hari ini, Sabtu (22/7/2023). Tujuannya menyamakan visi-misi sekolah, pemkot, dengan wali murid. (lta/bil/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs